Gambar Alat Musik Ritmis
10 Alat Musik Ritmis Beserta Gambar Penjelasan Lengkap
11 Jenis dan Gambar Contoh Alat Musik Ritmis Modern dan Tradisional
Alat Musik Ritmis – musik menjadi salah satu alat kesenian dan hiburan yang tidak pernah habis masanya, bahkan alat musik ini terus berkembang di setiap tahunnya. Hiburan musik sangat disukai oleh semua golongan masyarakat.
Dari dulu hingga sekarang musik selalu menjadi pilihan utama dalam sarana hiburan. Ketika kita berbicara perihal musik maka tidak akan pernah bisa terlepas dari yang namanya alat musik atau instrument musik
Jika dilihat dari fungsinya, alat musik itu terdiri dari 3 jenis yaitu alat musik ritmis, alat musik melodis dan alat musik harmonis.
Apasih yang menjadi perbedaan antara alat musik ritmis dan alat musik melodis?
Jawaban yang paling tepat dalam menjawab pertanyaan ini adalah alat musik ritmis tidak memiliki nada sedangkan alat musik
Kali ini maudisini akan membahas secara tuntas mengenai alat musik ritmis.
Pengertian Alat Musik Ritmis
Ada beberapa perbedaan pada pengartian alat musik ritmis itu sendiri. Maka tidak heran jika akan terdapat beberapa jawaban yang berbeda ketika ditanya
“Apa itu pengertian alat musik ritmis?”.
Berdasarkan banyaknya pendapat dan masukan mengenai alat musik ritmis ini makan semua akan paham bahwa alat musik ritmis itu adalah alat musik yang berfungsi sebagai alat musik pengiring
Sehingga dapat disimpulkan bahwa pengertian alat musik ritmis adalah alat musik yang tidak bernada atau juga memiliki nada yang tetap. Seperti sudah dijelaskan pada bagian atas bahwa alat musik ritmis ini adalah alat musik pengiring.
Selain pengertian diatas, alat musik ritmis juga memiliki manfaat sebagai pengatur irama atau tempo dari suatu lagu. Banyak sekali cara memainkan alat musik ritmis ini seperti digesek, dikocok, ditabuh dengan tangan atau bantuan alat.
Contoh Alat Musik Ritmis dan Gambar
Perkembangan teknologi saat ini sudah sangat berkembang sangat pesar, untuk masa sekarang akan sangat mudah untuk menemukan beberapa contoh alat musik ritmis. Dari beberapa contoh alat musik ritmis tersebuh bisa dikategorikan lagi sebagai alat musik ritmis modern dan alat musik ritmis tradisional.
Berikut ini akan adalah contoh alat musik ritmis berserta penjelasan dan gambarnya secara lengkap.
1. Kendang
Pasti hampir setiap orang mengetahui alat musik kendang ini. Alat musik ritmis ini sering disebut juga dengan nama gendang. Gendang sendiri adalah alat musik ritmis yang merupakan istrumen pada gamelan Jawa, gamelan Sunda, campur sari dan sinden
Fungsi dan manfaat dari kendang ini adalah sebagai pengatur irama, cara memainkannya pun dengan cara menabuhnya tau memukulnya dengan kulit tangan yang direnggangkan.
Terdapat beberapa jenis macam kendang yang perlu kamu ketahui diantaranya adalah kendang ciblon atau kendang kebar (kendang ukuran menengah), kendang ketipung (kendang ukuran kecil) dan kendang kalih (kendang ukuran besar gede). Kendang gede sendiri adalah pasangan dari kendang ketipung.
2. Tifa
Mungkin sebagian orang masih asing dengan alat musik tifa ini. Tifa adalah alat musik tradisional yang berasal dari ujung timur Indonesia yakni Papua. Pada dasarnya alat musik ritmis tifa ini hampir mirip dengan gendang.
Bahannya yang terbuat dari kayu dan kulit hewan, namun ada sedikit perbedaan yang mencolok dari bentuknya saja. Bentuk tifa itu memanjang dan ramping pada bagian tengahnya. Sedangkan pada gendang itu bagian tengahnya membesar. Cara memainkan tifa ini dipukul samping berdiri
3. Rebana
Rebana merupakan gendang kecil yang memiliki bentuk pipih dan bundah. Rebana sendiri memiliki bingkai yang berbentuk lingkaran, bingkai ini terbuat dari kayu yang dibubut. Terdapat bagian pada salah satu sisi yang berlapis kulit kambing ini untuk ditepuk saat dimainkan.
Kesenian ini banyak terdapat di negara-negara melayu seperti Malaysia, Indonesia, Brunei Darussalam dan Singapura. Alat musik ritmis rebana ini memiliki irama padang pasir, sehingga jenis musik yang sering diiringi olet alat ritmis ini adalah kasidah, gambus dan hadroh.
Cara memainkan rebana cukup mudah yakni dengan dipukul-pukul dengan telapak tangan. Rebana menjadi alat musik ritmis yang sering digunakan.
4. Kastanyet
Kastanyet merupakan alat musit ritmis yang cukup unik. Kastanyet sendiri merupakan salah satu alat musik ritmis yang terdiri dari sepasang kepingan kayu keras cekung atau gading. Cara memainkan kastanyet adalah dengan meletakannya di tangan kiri, lalu tangan kanan menepuk tangan kiri yang memegang kastanyet.
Alat musik ritmis kastanyet ini biasa dipakai untuk istrumen pekusi, sepasang tongkat kayu silinder yang di klik Bersama-sama untuk membuat suara bernada tinggi clave yang menandai dalam musik latin. Kadang-kadang juga terbuat dari bahan sintetis. Kastanyet banyak digunakan untuk mengiringi irama tari-tarian Spanyol.
5. Konga
Konga adalah alat musik yang mirip dengan kendang, namun bentuknya tidak menyerupai kendang. Konga memiliki keunikan tersendiri dari bentuknya. Alat musik ritmis tradisional yang satu ini terbuat dari kayu dan kulit. Kulit hewan digunakan utnuk melapisi permukaan yang menghasilkan bunyi.
Cara memainkan alat musik konga ini degna cara dipukul dengan menggunakan kedua tangan tanpa adanya bantuan alat pukul. Untuk ganggungannya sendiri, konga diletakan pada penyangga besi agar posisinya tetap seimbang ketika dimainkan.
6. Marakas
Marakas termasuk ke dalam alat musik tradisional. Suaranya yang sermarak dan rincik dihasilkan oleh alat musik ritmis ini sangat identic dengan suasana angina laut nan segar di pantai. Cara memaikan marakas ini cukup dengan menggoyangkannya saja, maka sudah bisa menghasilkan buni.
Bunyi yang dihasilkan dari alat musik ritmis marakas terjadi karena terdapat butiran-butiran kecil yang ada di dalamnya. Marakas sendiri termasuk ke dalam jenis alat musik perkusi autophones dan juga idiophones. Jenis alat musik ini menjadi salah satu bagian terpenting dalam pengiring musik Cuba, Salsa, Charangan, Rumba dan Trova Ensemble.
7. Drum
Pasti banyak orang sudah mengetahui alat musik drum ini. Drum adalah alat musik yang dipukul dengan alat bantu berupa tongkat panjang yang dinamakan stick drum. Pada awalnya, drum hanya terdiri dari kulit yang direntangkan pada sebuah penyangga.
Di zaman yang sudah modern ini, banyak sekali pabrik yang memproduksi drum. Di pasaran sekarang, drum yang terjual bukan terdiri dari kulit, melainkan dari plastik yang kokoh. Banyak sekali macam-macam jenis drum yang tersebar di seluruh dunia.
Contohnya adalah kendang, timpani, konga dan masih banyak lagi jenisnya. Saat drum terlintas dalam pikiran kita maka yang terbayang adalah satu set alat drum yang terdiri dari berbagai macam tambahannya seperti simbal, snare drum dan lainnya. Pemain drum professional disebut juga dengan nama drummer.
8. Simbal Tangan
Sambal merupakan alat musik yang sudah dimainkan sejak zaman dahulu. Alat musik yang berbentuk bulat pipih ini terderi dari dua lempeng logam yang cukup keras. Terdapat bagian yang menonjol pada tengah-tengah sambal.
Cara memainkan simbal ini sangat mudah, yakni dengan cara membenturkannya atau menggesekannya satu sama lain, biasanya simbal tangan ini dipakai pada acara marching band. Selain itu simbal juga bisa digunakan sebagai alat musik perkusi. Negara terkenal pembuat simbal adalah Turki.
9. Tamborin
Tamborin adalah alat musik ritmis yang biasa digunakan untuk mengiringi lagu yang berirama riang. Bentuk alat musik ini setengah lingkaran yang terbuat dari logam. Pada setiap sisinya terdapat logam bulat kecil yang sangat tipis dipasang rangkap.
Terdapat juga tamborin yang terbuat dari kulit. Pada sekeliling alat musik tamborin terdapat beberapa kerincingan logam yang bisa mengeluarkan bunyi ketika digoyangkan. Sangat mudah sekali untuk memainkan alat musik ini.
10. Timpani
Timpani atau kettledrum adalah alat musik yang hampir menyerupai drum, cara memainkan alat musik timpani ini dengan cara dipukul dengan mallet timpani. Mallet timpani ini sendiri terbuat dari kayu yang memiliki diamerter kurang lebih 2 cm.
Pada ujung dari mallet timpani ini dibalut oleh bola kapas yang terbuat dari bulu kambing atau biri-biri dari negara-negara Eropa yang sangat lembut. Tabung timpani sendiri terbuat dari fiber atau kuningan yang berbentuk menyerupai mangkok.
11. Triangle
Sesuai dengan nama dari alat musik ini, triangle yang artinya tiga sudut adalah alat musik berbentuk segitiga. Alat musik triangle termasuk ke dalam kategori alat musik perkusi idiofoni. Triangle dapat menghasilkan suara dari getaran seluruh badannya.
Triangle sendiri terbuat dari bahan logam besi. Cara memainkannya adalah dengan memukulkan dengan stik yang terbuat dari loga besi juga. Maka dari hasil pukulan tadi akan menciptakan sebuah suara yang sangat khas.
Meskipun penampilan triangle ini sangat sederhana, namun dalam memainkannya tidaklah semudah itu. Bahkan alat musik ritmis ini meskipun hanya dimainkan sekali dalam beberapa bar namun bisa juga dimainkan dengan atraktif dan variasi.
BONUS VIDEO MEDLEY LAGU NASIONAL ALAT MUSIK RITMIS
***
Itulah sebelas macam alat musik ritmis, apakah kalian berniat mempelajari salah satu dari alat musik yang telah dijelaskan diatas?
Semoga bermanfaat.
Gallery Gambar Alat Musik Ritmis
95 Gambar Alat Musik Tamborin Infobaru
13 Alat Musik Ritmis Terlengkap Dan Penjelasannya Dinabascom
Contoh Gambar Alat Musik Ritmis Beserta Keterangannya
15 Alat Musik Ritmis Tradisional Dan Modern Dari Berbagai
Triangle Musical Instrument Wikipedia
12 Contoh Alat Musik Ritmis Modern Dan Tradisional Video
12 Alat Musik Ritmis Tradisional Dan Modern Serta Contohnya
Pengertian Alat Musik Ritmis Dan Gambar Contoh Alat Musik
10 Alat Musik Ritmis Beserta Gambar Penjelasan Lengkap
15 Alat Musik Ritmis Tradisional Dan Modern Dan Cara
13 Contoh Alat Musik Ritmis Beserta Penjelasan Nya Terbaru
Pengertian Dan Contoh Alat Musik Ritmis Terlengkap Dan
15 Alat Musik Ritmis Beserta Nama Penjelasan Dan Gambarnya
7 Fungsi Alat Musik Ritmis Dan 6 Contoh Serta Penjelasannya
Tamborin Rebana Merupakan Jenis Alat Musik Ritmis Om Juki
Tematik Terpadu Kelas 3 Sd Tema 3 Benda Di Sekitarkusubtema
13 Contoh Contoh Alat Musik Ritmis Gambarnya Berbudaya Id
13 Contoh Contoh Alat Musik Ritmis Gambarnya Berbudaya Id
500 Gambar Alat Musik Marakas Hd Terbaik Infobaru
9 Contoh Alat Musik Ritmis Tradisional Dan Modern Serta
15 Contoh Alat Musik Ritmis Tradisional Modern Dan Cara
13 Contoh Contoh Alat Musik Ritmis Gambarnya Berbudaya Id
0 Response to "Gambar Alat Musik Ritmis"
Post a Comment