Resep Mpasi 8 Bulan
Resep Mpasi 8 Bulan Steak Tempe
10 Resep MPASI untuk Bayi 8 Bulan

Source: Tshirtevolution
Memasuki usia 8 bulan, Makanan Pendamping ASI (MPASI) yang dikonsumsi bayi pun sudah lebih beragam. Karena giginya sudah bertambah banyak, bayi 8 bulan umumnya sudah mulai menyukai bubur yang tidak lunak, atau malah hampir berbentuk nasi. Si kecil sudah mulai senang dengan berbagai variasi menu. Anda perlu inspirasi resep MPASI bayi 8 bulan ? 10 resep berikut dapat membantu Anda.
1. MPASI Salmon Brokoli Kacang Polong
Source: Qq53536283
Cobalah menu ini untuk mendapatkan manfaat omega-3 dari salmon dan protein dari kacang poling yang baik untuk perkembangan otak anak. Tidak hanya baik untuk bayi, sajian ini pun dapat sekaligus menjadi lauk untuk anggota keluarga lainnya lho!
Bahan
- 2 sdt minyak zaitun
- 115 g fillet ikan salmon. Cuci bersih.
- 4 sdm kacang polong
- 2 kuntum brokoli, potong kecil.
Cara membuat
- Panaskan minyak zaitun dalam wajan kecil dengan api sedang.
- Masukkan salmon, masak selama 5 menit. Lalu balikkan. Masak lagi selama 5 menit hingga matang. Kukus kacang polong dan brokoli selama 10 menit hingga lunak.
- Cincang kasar salmon yang sudah matang. Pastikan tidak ada tulang salmon yang tertinggal. Campur dengan kacang polong dan brokoli.
- Lumatkan hingga mencapai tekstur yang diinginkan. Sesuaikan dengan kemampuan mengunyah bayi. Tambahkan sedikit air untuk melembutkan. Sajikan.
2.MPASI Dadar Jagung
Source: Couleur
Jangung mengandung asam folat dan beta karoten yang baik bagi kesehatan mata bayi. Karbohidrat yang terkandung dalam jagung dapat dicerna dengan lambat, membuat bayi tidak mudah lapar. Kandungan serat tinggi pada jagung juga baik untuk pencernaan si kecil. Tak hanya Anda yang menyukai dadar jagung, si kecil pun pasti akan menyukai resep yang satu ini.
Bahan
- 50g (sekitar 5 sdm) tepung terigu
- 2 sdm keju cheddar, parut
- 1 batang jagung manis
- 2 buah telur ayam kampung
- 1 siung bawang putih
- Unsalted butter / Extra Light Olive Oil untuk menggoreng
Cara membuat
- Parut jagung manis, sisihkan dalam wadah/baskom.
- Haluskan bawang putih. Masukkan ke dalam baskom jagung parut.
- Tambahkan telur ayam kampong dan terigu, aduk rata.
- Panaskan minyak. Goreng adonan hingga berwarna keemasan.
- Sajikan dengan kentang tumbuk atau nasi lembek.
Perhatikan, bagi sejumlah anak, jagung cukup sulit untuk dicerna. Bila Anda baru pertama kalinya memberikan jagung, perhatikan apakah jagung memberikan efek samping seperti sakit perut atau kembung.
3.MPASI Brokoli Kembang Kol Keju
Source: Meditations
Sajikan hidangan gurih perpaduan kentang, brokoli, kembang kol, dan keju ini untuk buah hati Anda.
Bahan
- 100 g Brokoli
- 100 g kembang kol
- 100 g kentang
- 200 ml susu
- 50 g keju parut grated
- Lada hitam secukupnya
Cara membuat
- Kupas kentang, potong dadu.
- Potong-potong brokoli dan kembang kol.
- Rebus kentang, brokoli, dan kembang kol dengan susu. Didihkan selama 12-15 menit hingga benar-benar lembut.
- Matikan api. Tambahkan keju dan lada hitam. Aduk rata.
- Lumatkan hingga mencapai tekstur yang diinginkan. Sajikan.
4. MPASI Ubi Panggang
Source: ceminlee Makanan sederhana berikut cocok sebagai kudapan untuk bayi Anda. Bentuknya yang mungil, sesuai untuk bayi Anda yang mulai belajar menggigit.
Bahan
- 4 buah ubi kuning. Potong seukuran ibu jari.
- 3 sdm minyak zaitun/ unsalted butter
Cara membuat
- Panaskan oven hingga 200oC.
- Oleskan minyak zaitun pada dasar pinggan oven.
- Tata ubi yang telah dipotong kecil. Panggang selama 40 menit.
- Ubi panggang siap disajikan.
5. MPASI Ubi Ayam
Source: Jeshoot
Kombinasi ubi dan ayam ini mengandung protein nabati dan hewani yang merupakan sumber yang baik untuk pertumbuhan si kecil.
Bahan
- 1 sdm minyak zaitun
- 50 g bawang merah, cincang halus
- 300 g ubi, kupas dan potong dadu
- 125 ml kaldu ayam
- 100 g fillet dada ayam, potong dadu
Cara membuat
- Panaskan minyak zaitun pada teflon, tumis bawang merah hingga harum.
- Tuangkan kaldu ayam, masak hingga warnanya berubah kecoklatan (kurang lebih 5 menit).
- Masukkan ubi dan ayam, rebus selama 12 hingga 15 menit. Matikan api.
- Haluskan hingga mencapai tekstur yang diinginkan.
6. MPASI Tahu Sayur
Source: Jonathan McIntosh
Bingung mencari makanan selingan untuk si kecil? Resep tahu sayur kaya protein dan serat ini dapat menjadi alternative camilan untuk buah hati Anda.
Bahan
- 3 sdm tahu, haluskan
- 1 potong wortel, parut kasar
- 1 batang Seledri, cincang halus
- 1 siung bawang putih, haluskan
- 1 kuning telur ayam
- 2 sdm unsalted butter atau Extra Virgin Olive Oil untuk menggoreng
Cara membuat
- Campurkan tahu halus, wortel parut, seledri cincang, bawang putih, dan telur ayam. Aduk rata.
- Panaskan unsalted butter/ Extra Virgin Olive Oil pada teflon. Ambil sedikit adonan. Bentuk bulat pipih atau sesuai selera. Goreng dengan api kecil. Bolak balik hingga matang merata.
- Ulangi hingga adonan habis. Sajikan.
7. MPASI Roti Pisang Kukus
Source: Alexas_Fotos Roti pisang kukus dengan cita rasa manis ini cocok menjadi menu sarapan atau camilan si kecil. Hidangan ini memberikan cukup energi untuk menemani hari si keci.
Bahan
- 1 lembar roti tawar gandum
- 1 buah pisang ambon, pilih yang sangat matang
- Bubuk kayu manis secukupnya
- Air hangat secukupnya
Cara membuat
- Buang pinggiran roti. Potong dadu. Tata di dasar cetakan.
- Siram roti dengan air hangat hingga lembek. Jangan terlalu banyak air agar tidak menggenang.
- Di wadah terpisah, hancurkan pisang dengan garpu. Masukkan ke dalam cetakan.
- Taburkan sejumput kayu manis di atasnya.
- Kukus selama kurang lebih 10 menit.
8. MPASI Buah Naga Yogurt
Source: Shirakawaraku
Sajian buah sederhana ini cocok untuk melengkapi kebutuhan serat bayi Anda. Yogurt kaya kandungan kalsium yang baik untuk tulang anak.
Bahan
- 1 buah naga ukuran kecil
- 1 sdm plain yoghurt
- 60 ml air matang
Cara membuat
- Kupas buah naga, potong kecil-kecil.
- Blender dengan yogurt dan air.
- Sajikan untuk si kecil.
Tips memilih yogurt
- Pilih yogurt yang mengandung Bifidobacterium, yakni senyawa bakteri yang mudah dicerna bayi.
- Pilih yogurt tanpa rasa, tanpa gula, dan tanpa pewarna buatan.
- Pilih yogurt yang terbuat dari susu segar murni.
- Pastikan yogurt dikemas dengan baik, disimpan pada suhu dingin, dan tidak kadaluarsa.
- Berhati-hatilah memberikan yogurt kepada si kecil bila ada riwayat alergi protein susu pada keluarga.
9. MPASI Alpukat Kiwi
Source: Jarmoluk
Kiwi kaya kandungan vitamin C yang baik untuk daya tahan tubuh si kecil. Kiwi juga dapat mencegah penggumpalan darah. Perpaduan kiwi dengan alpukat yang tinggi asam folat menjadikan sajian ini makanan penuh vitamin untuk buah hati Anda.
Bahan
- 1/2 buah alpukat matang
- 1/2 buah kiwi
- 50-75 ml air
Cara membuat
- Kerok daging buah alpukat dan kiwi.
- Masukan air, alpukat, dan kiwi ke dalam food processor atau blender.Haluskan hingga sesuai dengan tekstur yang diinginkan.
- Bila Anda menginginkan tekstur yang lebih kasar, cukup hancurkan daging buah dengan garpu. Sajikan.
Tips memilih kiwi
- Pilih buah kiwi yang padat, berbau harum, tidak benjut atau keriput.
- Buah kiwi cepat matang bila ditempatkan di plastic atau kantong tertutup dalam suhu ruang.
- Pisahkan kiwi yang telah matang dengan buah lain, karena kiwi akan lebih cepat matang/ membusuk.
- Kiwi tahan selama 1 hingga 2 minggu dalam lemari es.
10. MPASI Oat Cookies
Pada umur 8 bulan, bayi umumnya merasakan gusinya gatal akibat banyaknya gigi yang mulai tumbuh. Karenanya, bayi sangat senang menggigit-gigit. Cookies renyah berikut ini dapat menjadi objek gigitan yang ramah dan tentunya enak untuk bayi Anda.
Bahan
- 50 g unsalted butter
- 5 sdm oatmeal instan
- 1 butir kuning telur
- 1 sdm keju cheddar, parut
Cara membuat
- Aduk semua bahan, uleni hingga kalis.
- Bentuk seperti ibu jari, atau sesuka hati Anda.
- Tata adonan yang sudah di bentuk di atas Loyang yang telah diolesi butter/minyak sayur.
- Panggang selama 20-25 menit. Pantau agar tidak gosong.
- Angkat dari oven. Dinginkan kue kering. Sajikan.
Gallery Resep Mpasi 8 Bulan
Mpasi Jedi Permulaan Dan Resep 6 7 Dan 8 Bulan Jeje Is Me
Resep Mpasi Untuk Bayi Usia 8 10 Bulan Rekomendasi Who
Resep Mpasi Bayi 8 Bulan Oleh Mega Zy Cookpad
Menu Mpasi Made By Mommy Steffanyhui90 Mpasi Baby
Resep Mpasi 8 Bulan Keatas Nasi Tim Saring
Bergizi Dan Mudah Dibuat Ini Resep Mpasi Kacang Kapri Untuk
15 Resep Mpasi 6 Bulan Murah Dan Bergizi Dokter Sehat
Resep Mpasi 8 Bulan Sop Ayam Oleh Faticha Cookpad
5 Resep Mpasi Rumahan Apel Untuk Bayi 6 8 Bulan
Resep Mpasi 8 Bulan Menu 4 Bintang Udang Wortel Oleh
Bubur Nasi Jagung Wortel Mpasi 8 Bulan Untuk Bayi Sehat
Steak Tempe Resep Mudah Untuk Mpasi 8 Bulan Pondokgue
2500 Resep Mpasi Anak 6 Bulan 8 Tahun Offline For
Ini Dia Beberapa Resep Mpasi Dari Ubi Untuk Bayi 8 Bulan
Video Resep Mpasi 8 Bulan Puding Pisang Kukus Yang Manis
Resep Cara Membuat Menu Mpasi Bayi 8 Bulan Ke Atas Baby Food Menu Recipes
Jenis Buah Dan Sayur Untuk Bayi 6 7 8 9 10 Bulan Agar
Resep Simple Untuk Bayi Usia 8 Bulan Mpasi 8 Bulan Berbagi
0 Response to "Resep Mpasi 8 Bulan"
Post a Comment