Cara Berenang Gaya Dada
Mengenal Lebih Dalam Cara Berenang Gaya Dada
Cara Berenang Gaya Dada / Katak / Bebas & Teknik Agar Cepat Bisa
Cara Berenang – Berenang merupakan salah satu olahraga yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Dengan berenang, kinerja paru-paru akan meningkat, dan denyut jantung akan bekerja secara maksimal. Tetapi kamu perlu memperhatikan cara berenang yang baik dan benar, untuk menghindari terjadinya kesalahan yang fatal.
Berenang mempunyai banyak manfaat. Salah satu manfaat berenang yaitu disamping menyehatkan badan, bereda banyak sekali memberikan manfaat bagi orang-orang untuk tetap menjaga kebugarannya.
Bagi anak kecil atau remaja yang masih dalam masa pertumbuhan. Berenang bermanfaat untuk memaksimalkan peretumbuhan. Dengan berenang, tubuh akan dirangsang untuk melakukan peregangan secara terus-menerus. Sehingga apabila hal ini dilakukan berulang-ulang, sangat bermanfaat dalam menambah tinggi badan.
Cara Berenang
Dengan berenang ini, maka lemak-lemak yang terdapat di hampir semua anggota tubuh akan terbakar dan diubah menjadi energi, termasuk lemak yang menempel pada jantung, sehingga kesehatan jantung akan lebih terjaga.
Terus melatih tubuh untuk melakukan hal tersebut secara berulang-ulang hingga tubuh mulai terbiasa dan badan tidak lagi tegang. Maka hal ini akan memberikan Anda kebaikan selama Anda melakukannya. Peredaran tubuh akan berjalaan dengan lancara dan tentunya akan memberikan Anda manfaat yang luar biasa.
Ketika kamu hendak berenang, pastikan kamu sudah menguasai teknik dasar berenang. Dengan memahami cara berenang yang benar, maka diharapkan kamu akan tahu, dan dengan mudah mengaplikasikan langkah-langkah olahraga yang mempunyai segudang manfaat ini.
Cara Berenang Gaya Bebas
Berikut ini beberapa langkah atau cara berenang gaya bebas yang bisa kamu aplikasikan di dalam teknik renang kamu:
- Menggerakan kaki. Pertama yang dipraktikkan menggerakkan kaki ke atas dan ke bawah sebagaimana jalan kaki secara bergantian. Dalam gerakan tersebut, kaki & paha harus dalam posisi yang lurus & lutut tdk bisa ditekuk. Ulangilah gerakan dengan berulang-ulang
- Menggerakan tangan. Gerakan tangan ini di bagi jadi 5. Yang pertama posisi di mana kedua tangan lurus di atas kepala. Telapak tangan dlm posisi berdekatan. Setelah posisi tangan di atas kepala, tarik tangan kiri ke bawah hingga belakang. Lanjutkan dengan angkat tangan kiri keluar dari permukaan air. Dalam posisi tsb, ayunkanlah tangan kiri tsb ke bagian depan sejauh yang Anda bisa. Selanjutnya tangan kiri di angkat dr permukaan air, gerakkanlah tangan kanan ke bawah hingga ke belakang maka akan ada ada gilirian tangan kiri ke bagian atas serta tangan bagian kanan ke arah bawah.
- Hindari membuka atau meregangkan jari-jari tangan
- Tangan kiri diayunkan ke bagaian depan untuk masuk dalam air. Tangan kanan naik ke bagian permukaan air diikuti gerakan kepala ke arah kanan guna mengambil nafas di bagian atas permukaan air.
- Mulai mengayuh dimulai dari selesainya melambaikan tangan hingga melampaui paha Anda. Jangan sekali-kali keluarkan tangan saat tangan menyentuh bagian segi paha Anda, sekalipun Anda kelelahan.
Cara Berenang Gaya Dada
Untuk cara berenang gaya dada adabeberapa hal yang perlu kamu perhatikan. Berikut ini beberapa hal yang perlu perhatikan dalam berenang gaya dada:
- Telungkup pada permukaan air. Yaitu dengan telungkup dulu pada dipermukaan air. Caranya adalah dengan meluruskan tangan ke bagian depan serta meluruskan kaki ke bagian belakang sembari mengapung pada permukaan air.
- Melakukan gerakan meluncur. Berlatihlah gerakan meluncur dahulu yang berguna menyesuaikan badan untuk pembiasaan ketika berenang gaya dada
- Melakukan gerakan seperti posisi rukuk ketika sholat, yaitu posisi kaki yang lurus ke bagian bawah dan masuk ke dalam air sedangkan tangan lurus ke depan sejajar permukaan air
- Rapatkanlah tangan lurus ke bagian depan. Tempelkan kaki ke bagian dinding kolam, lalu lakukan dorongan sekuat tenaga untuk pemicu dalam dorongan ke depan.
- Lenturkan dan rilekskan badan, agar badan dapat beradaptasi di dalam air.
Cara Berenang Gaya Katak
- Posisikanlah badan agar sejajar dan sedatar atau lurus dengan air. Sedangkan pada posisi kepala normal sehingga pandangan selalu urus ke depan.
- Gerakan kaki sebagaimana Anda melihat gerakan katak. Yaitu saat Anda berada di dalam air. Maka aki ditekuk sehingga membengkokkan lutut. Lakukanlah gerakan tendang ke belakang atau luruskan kaki di mana posisi kedua kaki akan terbukasehingga kaki kiri & kaki kanan akan berjauhan. Telapak kaki saling bersentuhan dapat menambah gaya dorong pada badan sehingga badan akan terdorong ke depan dgn lebih cepat.
- Luruskanlah kedua tangan di atas kepala di mana kedua telapak tangan akan saling bertemu serta saling menempel, Dilanjutkan dengan menarik tangan ke bagian samping kanan serta ke samping kiri selebar bahu. Sekanjutnya tariklah ke bawah kemudian kembali tangan diluruskan. Saat melakukan renang gaya katak, maka urutannya luruskan tangan di bagian atas kepala kemudian gerakkan tangan ke bagian samping kanan dan samping kiri.
- Di dalam pernafasannya, ketika tangan berada di samping kanan serta samping kiri dengan mendongakkan kepala ke atas.Hal ini akan berguna agar posisi mulut berada tetap di atas permukaan air guna mengambil udara. Pengambilan udara dilakukan melalui mulut guna mencegah masuknya air ke hidung serta akan mempersingkat waktu pernafasan.
Demikianlah beberapa panduan cara berenang dan teknik renang yang baik dan benar, semoga dapat bermanfaat, dan dengan mudah kamu praktekkan, tanpa kesulitan yang berati. Apabila kamu mempraktekkannya dengan semangat dan konsisten, maka dalam waktu dekat kamu akan menguasai teknik-teknik dasar berenang tersebut.
Sehingga kamu siap untuk menghadapi lomba renang antar komplek atau antar kampung di tanggal 17 Agustus nanti. Hehe. Tetap semangat dan salam olahraga.
Teknik Renang
Di bawah ini akan saya jelaskan beberapa Teknik Renang. Baik dari teknik pernapasan, teknik meluncur, teknik mengapung, serta teknik lain yang bisa membuat Anda lebih jago dalam berenang:
Teknik Pernapasan
sumber: enjoy-swimming.com
Ketika berenang seseorang harus mampu mengatur teknik pernafasannya. Oleh karena itu, wajib hukumnya bagi para pemula untuk melakukan latihan pernafasan terlebih dahulu.
Sebelum mulai melakukan praktek yang sesungguhnya di dalam air, hisaplah udara secara dalam-dalam menggunakan mulut dan hembuskanlah udara melalui hidung. Hal ini dilakukan di pinggir kolam, sebelum masuk ke dalam air.
Proses latihan pernafasan semacam ini dilakukan agar seorang perenang pemula mulai terbiasa dan beradaptasi dengan teknik pernafasan yang tidak sama sebagaimana biasanya.
Bagi orang-orang yang belum terbiasa, mungkin akan mengalami kesulitan dalam melakukan teknik pernafasan semacam ini. Teknik pernafasan ini memerlukan pembiasaan dan latihan secara terus menerus.
Ketika dirasa sudah terbiasa untuk melakukan teknik pernafasan semacam itu, maka cobalah melakukan pola pernafasan tersebut di dalam kolam. Tentunya harus kolam yang ada airnya loh ya.
Cobalah untuk menghisap udara melalui mulut. Kemudian benamkanlah muka kamu ke dalam air. Tunggu selama beberapa detik. Setelah dirasa sudah tidak kuat menahan nafas di dalam air, maka hembuskanlah udara melalui hidung secara perlahan.
Lakukanlah pola pernafasan tersebut secara berulang-ulang. Hal ini bertujuan agar otak dapat merekamnya dan terbiasa dengan teknik pernafasan semacam ini.
Setelah terbiasa dengan teknik pernafasan semacam iti, maka lanjutkanlah teknik tersebut dengan kombinasi menyelam.
Sedotlah udara dengan mulut terlebih dahulu, di atas permukaan air. Setelah itu, dilanjutkan menyelam ke dalam kolam yang tidak terlalu dalam.
Tahanlah selama beberapa kali hitungan, setelah dirasa cukup, maka dilanjutkan dengan mengangkat kepala ke arah permukaan air serta menghembuskan udara secara perlahan menggunakan hidung.
Lakukan hal itu secara terus menerus, maka secara otomatis kamu akan mulai terbiasa dengan pola pernafasan seperti itu ketika berada di dalam air.
Teknik Meluncur
sumber: wareable.com
Setelah kamu mampu menguasai teknik pernafasan, maka dilanjutkan dengan teknik meluncur. Teknik meluncur merupakan sikap awalan ketika hendak berenang di dalam air. Mulailah dengan berdiri tegap menghadap ke air dengan membelakangi dinding kolam.
Angkatlah kedua tangan lurus ke atas, dengan salah satu telapak kaki bersiap untuk menghentak pada dinding kolam. Lanjutkan dengan cara mencondongkan badan dan tangan ke arah depan dengan posisi kedua tangan masih lurus.
Teknik Mengapung
sumber: lakewoodcityschools.org
Tubuh manusia merupakan salah satu mahakarya Tuhan yang sangat luar biasa. Sekalipun berat tubuh manusia dewasa rata-rata lebih dari 50 kg, tetapi tubuh manusia dengan mudahnya mampu mengapung di atas permukaan air apabila menerapkan teknik-tekniknya.
Pada bagian-bagian tertentu, tubuh manusia mempunyai daya apung, dan pada bagian tubuh yang lainnya lebih mudah tenggelam. Ada berbagai macam teknik mengapung yang bisa kamu gunakan.
a. Mengapung Secara Terlentang
Mulailah dengan meletakkan kepala yang menghadap ke atas pada permukaan air hingga telinga terbenam di dalam air. Hal ini adalah teknik renang yang paling dasar yang harus dipelajari terlebih dahulu.
Secara bersamaan, telentangkanlah anggota tubuh yang lainnya. Kedua tangan direnggangkan sehingga membentuk sudut siku-siku di antara lengan bahu, dengan ketiak.
Luruskan dan lemaskan pergelangan tangan. Mulailah untuk membuat gerakan mengayunkan telapak tangan ke arah air secara terus menerus. Hal ini bertujuan untuk tetap menjaga bagian tangan mengapung di permukaan air.
Di anggota tubuh bagian bawah, luruskanlah kedua kaki, kemudian renggangkan, sehingga kedua kaki membentuk huruf “V”. Buatlah gerakan mengayun dan menghentak air secara teratur, sehingga bagian kaki tetap dalam posisi terapung.
b. Mengapung Secara Tegak Lurus atau Vertikal
Cara mengapung dengan tegak lurus merupakan cara mengapung yang umum dilakukan oleh kebanyakan orang. Yaitu posisi di mana anggota tubuh bagian bawah dan tengah terbenam di dalam air, sehingga menyisakan anggota tubuh bagian atas untuk tetap mengapung di atas permukaan air.
Anggota kaki digerakkan secara mengayun sehingga anggota tubuh bagian bawah tetap terjaga posisinya. Kedua tangan direnggangkan dan membentuk sebuah sudut siku-siku sebagaimana posisi tangan yang direnggangkan ketika melakukan teknik mengapung secara telentang.
Pergelangan tangan dan telapak tangan tetap rileks dengan gerakan mengayun secara konsisten untuk menjaga keseimbangan tubuh bagian atas di dalam teknik renang.
Mulailah teknik seperti ini di dalam kolam yang lumayan dalam, untuk melatih menjaga keseimbangan tubuh. Ketika kamu berlatih, usahakan ada orang yang mengawasi, karena berlatih mengapung memerlukan waktu untuk beradaptasi.
Ketika berenang, seseorang akan menggerakkan hampir semua anggota tubuhnya. Di saat semua anggota tubuh bergerak, maka lemak yang tersimpan di dalam tubuh-pun akan ikut terbakar. Sehingga berenang menjadi salah satu cara yang efektif bagi orang-orang yang ingin menurunkan berat badan.
Teknik Dasar Renang
sumber: eastlinkcentre.ca
Ulangilah cara di atas secara berkali-kali hingga kamu mampu menemukan pola terbaik dalam memaksimalkan jarak dan kecepatan luncur. Setelah terbiasa dengan teknik di atas, maka mulailah untuk mengembangkan teknik tumpuan dengan hentakan dua kaki.
Dimulai dengan menekuk kedua kaki sebagaimana kamu sedang jongkok dengan bertumpu pada kedua telapak kaki yang ditempelkan pada dinding kolam.
Luruskan posisi badan secara horizontal, dari tulang ekor, tulang belakang, tulang leher hingga kedua tangan. Setelah posisi badan siap untuk meluncur, maka hentakkanlah kedua kaki pada dinding kolam dengan sekuat tenaga.
Berusahalah agar badan tetap lurus secara horizontal dari ujung kaki hingga ujung kepala ketika meluncur. Teknik tersebut akan menghasilkan gaya pantul yang kuat dengan kecepatan meluncur yang maksimal.
Manfaat Renang
sumber: handegroup.com.au
Jadi apabila kamu sedang menjalankan program diet, berenang cocok sekali sebagai salah satu bagian dari program diet.
Di samping itu, serupa dengan olahraga lain pada umumnya, berenang dapat merelaksasi pikiran, sehingga stress dan tekanan pada psikis dapat diminimalisir.
Tak berhenti di situ, berenang juga dianggap sebagai salah satu olahraga yang merangsang pertambahan tinggi badan bagi anak-anak dan remaja. Hal itu terjadi karena gerakan renang yang didominasi oleh gerakan tangan, kaki dan semua anggota badan yang lainnya.
Tetapi ada beberapa orang yang merasa kesulitan untuk melakukan olahraga yang banyak manfaatnya ini. Masalahnya karena tidak terbiasa, dan ada pula yang memang belum pernah belajar berenang sebelumnya.
Gambar Orang Berenang
sumber: myhobbysemuapastibisa.blogspot.co.id
Hentakkanlah telapak kaki pada dinding kolam, sehingga badan akan meluncur dari arah dinding kolam menuju ke tengah kolam akibat gaya pantul dan gaya dorong yang dihasilkan.
Ketika badan mulai meluncur, pastikan posisi tubuh meluncur lurus secara horizontal antara ujung tangan hingga ujung kaki. Hal ini bertujuan supaya meluncurnya badan menjadi lebih cepat, dan posisi tubuh lebih aerodinamis.
Demikianlah penjelasan mengenai berbagai cara berenang, baik renang gaya katak, gaya bebas, gaya dada. Serta macam teknik renang dengan beberapa gambar orang berenang & video yang bisa Anda jadikan contoh. Semoga bermanfaat. Silahkan tinggalkan saran atau pertanyaan pada kolom di bawah.
Gallery Cara Berenang Gaya Dada
5 Teknik Berlatih Renang Gaya Dada Yang Baik Dan Benar Video
Cara Berenang Gaya Dada Professional By Speedo
Berenang Wikipedia Bahasa Indonesia Ensiklopedia Bebas
Renang Gaya Dada Pengertian Sejarah Teknik Dan Manfaat
Teknik Berenang Gaya Dada Rileks Yang Hemat Tenaga Dan Tidak
Olahraga Cara Berenang Gaya Dada Yang Benar Dan Cepat
Teknik Dasar Renang Gaya Dada Yang Benar Beserta Gambarnya
Renang Gaya Dada Pengertian Teknik Dasar Sejarah Manfaat
9 Kesalahan Berenang Yang Yang Sebaiknya Anda Hindari
Pengertian Renang Gaya Dada Beserta Peraturannya Menurut Fina
Inilah Cara Melakukan Teknik Renang Gaya Katak Yang Benar
Pengertian Sejarah Teknik Dasar Renang Yang Wajib Kita Ketahui
Cara Berenang Gaya Dada Yang Simple Bagi Pemula Youtube
Edukreasi Renang Gaya Dada Kelas 6
5 Teknik Berlatih Renang Gaya Dada Yang Baik Dan Benar Video
5 Teknik Berlatih Renang Gaya Dada Yang Baik Dan Benar Video
Pelajari Teknik Renang Gaya Dada Dan Manfaatnya Bagi
Gerakan Tangan Pernapasan Dalam Renang Gaya Dada Sulit
Teknik Dasar Renang Gaya Dada Breaststroke Ayo Berenang
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Renang Gaya Dada Pdf
0 Response to "Cara Berenang Gaya Dada"
Post a Comment