Cara Mengisi Tinta Printer Canon Ip2770



Tutorial Merefill Tinta Pada Cartridge Original Canon Type 831 Cmk 40 K

Cara Mengisi Ulang Tinta Printer Canon ip2770 Dengan Benar

Mengisi ulang tinta printer menjadi solusi paling bisa kita lakukan ketimbang mengganti cartridge yang telah kosong. Khususnya pada jenis printer inkjet yang menggunakan tinta bentuk cair (fluida). Printer Canon ip2770 contohnya. Printer ini tergolong keluaran lawas, namun sampai sekarang masih banyak penggunanya. Kali ini tips komputer ingin berbagi tutorial bagaimana cara mengisi tinta printer canon ip2770 yang simpel dan mudah.

Kalau kita melihat pada spesifikasi printer canon ip2770, terdapat dua cartridge yang digunakan. Yaitu cartridge warna dan cartridge hitam, dan keduanya harus ada meskipun kita bisa saja hanya memfungsikan salah satunya. Mengisi tinta printer memang perlu kita pelajari, karena jika kita salah mengisinya, bisa – bisa printer kita malah jadi rusak dan tidak bisa digunakan. Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum kita melakukan isi ulang tinta printer.

  • Pastikan merk tinta sama sesuai dengan merk printer. Karena kita akan mengisi Printer Canon ip2770 maka gunakan tinta printer khusus untuk merk Canon.
  • Jenis tinta. Setau saya, ada dua macam jenis tinta printer canon dengan kekentalan yang berbeda. Maka, pilih salah satunya dan usahakan selalu menggunakan jenis tinta itu terus
  • Merk tinta. Gunakan merk tinta printer canon yang memiliki kualitas baik, biasanya memiliki banyak pengguna.

Cara Mengisi Ulang Tinta Printer Canon ip2770

Nah, seteleah mengetahui hal – hal yang perlu diperhatikan sebelum mengisi ulang tinta printer sekarng mari kita mualai saja tutorialnya. Silahkan siapkan peralatannya. Apa saja alat dan yang dibutuhkan

  • Tinta isi ulang untuk printer merk canon
  • Paku/ jarum untuk memperbesar lubang cartridge
  • Syringe (alat suntik)
  • Tisu

Untuk pembelian satu paket tinta printer biasanya sudah include di dalamnya paku atau jarum pelubang dan juga syringe. Bahkan ada juga kemasan tinta yang langsung di dalam syringe seperti merk data print.

Langkah – Langkah Mengisi Ulang Tinta Printer Canon ip2770

1. Pastikan printer dalam keadaan menyala, jika belum menyala silahkan hidupkan printer anda dengan menekan tombol On.

2. Kemudian tunggu hingga kondisi printer stand by.

3. Jika sudah buka cover printer ke atas, agar kita bisa melepaskan cartridge tinta printer dengan mudah.

4. Tunggu hingga posisi cartridge printer berada di tengah. Kemudian lepaskan lepaskan cartridge dari dudukannya dengan hati – hati.

5. Usahakan untuk tidak menyentuh elemen di bagian depan cartidge.

6. Jika Printer anda baru, lepaskan label di bagian atas cartridge agar lobang yang akan kita perbesar terlihat. Jika sudah, perbesar lubangnya menggunakan jarum / paku yang sudah tersedia di packing tinta.

7. Jika anda akan mengisi kedua cartrige, mulailah dari tinta hitam.

8. Ambil tisu secukupnya, tutuplah bagian mulut semprot (head cartridge) agar tidak bocor nantinya. Masukkan jarum syringe ke dalam lobang hingga menyentuh gabus tinta di dalam cartridge (tidak terlihat namun bisa kita rasakan)

9. Masukkan tinta printer hitam secara perlahan kira – kira sebanyak 20 – 20 ml. Ingat, jangan dipaksakan hinga penuh atau bahkan sampai tumpah keluar dari lobang syringe.

10. Jika sudah, bersihkan mulut semprot (head cartridge) dengan tisu yang tadi digunakan untuk menutupnya. Kemudian setelah itu, pasang kembali pada printer.

Cara Mengisi Tinta Printer Warna Canon ip 2770

Sebenarnya langkah – langkahnya sama saja dengan yang sudah kita lakuakn diatas. Hanya saja untuk cartridge warna, perlu sedikit kehati – hatian dan juga perlu diperhatikan beberapa hal berikut ini.

  • Di dalam cartridge warna, terdapat tiga buah warna yang berbeda. Pastikan anda mengetahui terlebih dahulu posisi warna merah, kuning dan biru sebelum melakukan isi ulang.
  • Kemudian, kapasitas tinta juga jauh lebih sedikit dibandingkan cartridge hitam jadi perlu lebih hati – hati dan pelan agar tinta tidak tumpah yang mengakibatkan tercampur dengan warna lainnya.

Langkah – Langkah Mengisi Tinta Warna

1. Sama seperti langkah diatas, perbesar lobang di masing – masing warna dengan hati – hati hingga jarum syringe bisa masuk.

2. Kemudian, ambil tisu untuk menutup mulut semprot (head cartridge).

3. Suntikan tinta warna satu persatu secara bergantian pada masing – masing warna secara perlahan dan hati – hati sebanyak 5 – 10 ml. Pastikan anda tidak salah memasukkan warnanya.

Jangan gunakan satu syringe secara bergantian pada saat mengisi tinta warna, pastikan satu warna menggunakan satu syringe

4. Jika semua warna sudah terisi, bersihkan mulut semprot (head Cartridge) dan letakkan kembali cartridge pada tempatnya.

Tutup kembali cover printer dan tunggu hingga printer dalam kondisi standby. Sebelum anda gunakan untuk mencetak ada baiknya lakukan head cleaning printer sekali untuk menstabilkan keluarnya tinta dari mulut semprot (head cartridge).

Cek : Informasi Harga Printer Canon paling update tahun ini

Tidak sulit kan ? Saya optimis setelah anda membaca tutorial ini, anda akan dapat melakukannya sendiri dengan mudah. Sekian, sampai di sini tips cara cara mengisi tinta printer canon ip2770 dari tips komputer. Semoga bermanfaat !

Gallery Cara Mengisi Tinta Printer Canon Ip2770

Isi Ulang Tinta Printer Canon Ip2770 Dengan Suntik

Isi Ulang Tinta Cannon Pdf

Repeat Cara Mengisi Tinta Warna 811 Pada Printer Canon Pixma

Cara Mengisi Tinta Printer Canon Ip2770 Infus

7 Merk Tinta Printer Canon Ip2770 Terbaik Recomended

Cara Mengisi Ulang Tinta Pada Printer Canon Dengan Mudah

Cara Mengisi Tinta Printer Canon Mg2570s

Laptop News Printer Canon Error Setelah Isi Tinta

Cara Mengisi Tinta Printer Canon Ip 2770i Beserta Tips Dan

Cara Mengisi Tinta Printer Canon Ip 2770i Beserta Tips Dan

Printer Canon Ip2770 Cartridge Cannot Be Recognized Ink Cartridge Cannot Be Recognized

Harga Cartridge Printer Canon Ip2770 Daftar Harga

Bagaimana Cara Mengisi Tinta Printer Canon Ip 2770

Cara Mudah Infus Printer Canon Ip2770

Blog Posts Avasoft Isoft

Cara Mengisi Tinta Print Canon Pixma Ip 2770

Cara Aman Mengisi Tinta Printer Canon E410 400

Cara Mengisi Tinta Warna Printer Canon Untuk Cartridge

Cara Refill Mengisi Tinta Ip2770 Mp287 Mp237 Hitam Dan

Canon Pixma Ip2770 Printer Single Function Laser Color Inkjet Printer

Tips Mudah Cara Isi Ulang Tinta Printer Canon Ip2770 Indo

Cara Mengisi Tinta Printer Canon Ip2770 Paling Gampang

Cara Mengisi Tinta Printer Canon Ip2770 Dengan Langkah Mudah

Cara Mengisi Tinta Mwl1r9e9y9nj


0 Response to "Cara Mengisi Tinta Printer Canon Ip2770"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel