Cara Menyikat Gigi Yang Benar



Dsmile Dentalcare Klinik Gigi Estetik Jogja Pemakai

Cara Menyikat Gigi Yang Baik Dan Benar

Skip to content

Kebanyakan orang tahu cara menyikat gigi - tapi tahukah Anda ada sebuah seni untuk membuat gigi bersih menyeluruh? Pada petunjuk ini kami akan memberi dasar-dasar dan menjelaskan bagaimana agar Anda dapat menyempurnakan tekniknya dan menjaga gigi lebih bersih dan lebih sehat.

Dasar-dasar menyikat gigi

Kapankah waktu terbaik untuk menyikat gigi? Setidaknya dua kali sehari, setelah sarapan dan sebelum tidur. Anda juga dapat menyikat gigi setelah menyantap makan siang atau makanan lain. Ingatlah untuk menunggu setidaknya 30 menit setelah mengonsumsi makanan dan minuman berasam, seperti buah-buahan asam, anggur atau jus buah. Jika Anda menyikat gigi terlalu awal, sementara asam masih berpotensi menyerang email gigi, Anda beresiko merusaknya dalam keadaan yang rentan.

Dengan apa? Baik sikat gigi manual atau elektrik. Pastikan kepala sikat pas dalam mulut Anda dengan nyaman dan dapat menjangkau semua area. Pepsodent menawarkan rangkaian sikat gigi sehingga Anda dapat memilih yang terbaik untuk Anda.

Untuk berapa lama? Setidaknya dua menit, walaupun banyak dokter gigi merekomendasikan 3 menit untuk menyikat gigi, khususnya jika Anda memakai sikat gigi manual.

Perbaiki teknik Anda

Bahkan jika Anda pikir Anda tahu cara menyikat gigi dengan benar, Anda bisa menemukan ruang untuk meningkatkannya:

Menyikat dengan sikat gigi manual

  • Posisikan sikat gigi pada sudut 45 derajat dari gusi
  • Maju dan mundurkan secara lembut dengan gerakan pendek
  • Gunakan ujung sikat untuk membersihkan permukaan dalam gigi depan dengan gerakan ke atas dan bawah
  • Sikat lidah Anda dengan lembut untuk menghilangkan bakteri dan menjaga nafas tetap segar

Menyikat dengan sikat gigi elektrik

Beberapa orang lebih suka memakai sikat gigi elektrik, dan sikat gigi elektrik bisa jadi pilihan baik untuk anak-anak yang biasanya tidak suka menyikat gigi.

  • Posisikan sikat gigi pada sudut 45 derajat dari gusi lalu nyalakan
  • Gerakkan sikat gigi dengan lembut dari gigi ke gigi untuk mencakup setiap permukaan
  • Sikat lidah Anda dengan lembut, seperti jika Anda memakai sikat gigi manual.

Jangan lupa memakai floss

Berikut caranya:

  • Lilitkan kedua ujung floss pada jari-jari tengah setiap tangan Anda, sisakan satu atau dua inci untuk dipakai
  • Selipkan floss di antara gigi, pastikan untuk membersihkan bawah garis gusi dengan gerakan menggosok secara perlahan

Berkumurlah untuk kesegaran ekstra

Gunakan mouthwash untuk membilas mulut Anda setelah menyikat gigi dan memakai floss. Mouthwash dari Pepsodent yang halal memberikan kenyamanan dan menjadikan mulut Anda lebih segar dan lebih lama. Kumur-kumur sedikit lalu buang.

Ikuti langkah-langkah mudah ini untuk mengoptimalkan menyikat gigi dan akan membuat gigi dan gusi Anda lebih bersih, lebih segar dan lebih sehat. Jangan lupa untuk menutup keran saat Anda menyikat gigi agar Anda dapat menghemat air hingga 6 liter setiap kalinya.

TEMUKAN LEBIH BANYAK

Pertanyaan-Pertanyaan Anda Seputar Perawatan Mulut

Cara mengatasi sakit gigi pada anak tidak terlalu sulit, hanya saja Anda harus tahu benar apa penyebab sakit gigi tersebut. 

BACA ARTIKEL

Plak gigi yang menumpuk dalam waktu yang cukup lama bisa menyebabkan kerusakan gigi. Simak cara menghilangkan plak gigi agar senyum Anda tetap indah!

BACA ARTIKEL

Gallery Cara Menyikat Gigi Yang Benar

Cara Menyikat Gigi Dengan Teknik Yang Benar Durasi 2 Menit

Cara Menyikat Gigi Yang Benar

Berapa Kali Sebaiknya Menyikat Gigi Dalam Sehari Mimbar

Cara Menyikat Gigi Dengan Benar Yang Perlu Diketahui Kabar

Wajib Tahu Cara Menyikat Gigi Yang Benar Beauty Fimela Com

Kata Dokter Gigi Ini Cara Menggosok Gigi Yang Benar

Cara Menyikat Gigi Yang Baik Dan Benar

Dental Circel Cara Menyikat Gigi Yang Baik

Cara Sikat Gigi Yang Benar Dan Efektif Diedit Com

Ternyata Begini Cara Menyikat Gigi Yang Benar Sudah Tahu

Bagaimana Cara Menyikat Gigi Yang Benar Dan Menyeluruh

Cara Menggosok Gigi Yang Benar

Sikat Gigi Png Transparent Sikat Gigi Png Images Pluspng

Tut Cara Menyikat Gigi Yang Baik Sesuai Rekomendasi Para

Kesehatan Gigi 2015

5 Tahap Cara Sikat Gigi Yang Benar Harian Trending Topik

Cara Menyikat Gigi Dengan Benar Yang Perlu Diketahui Hello

Cara Menyikat Gigi Yang Benar

Mau Tahu Cara Menggosok Gigi Yang Baik Dan Benar Kamu Lihat

Cara Menyikat Gigi Yang Benar Sanglah Hospital Bali

Cara Menyikat Gigi Yang Benar Bagi Pemakai Behel Dental


0 Response to "Cara Menyikat Gigi Yang Benar"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel