Aturan Permainan Bola Basket
Peraturan Permainan Bola Basket Fiba 2014
Peraturan Permainan Bola Basket Resmi FIBA
Peraturan permainan bola basket digunakan sebagai dasar untuk melangsungkan sebuah pertandingan bola basket. Peraturan ini disepakati dan disahkan oleh FIBA (Federation of Internationale de Basketball) yang merupakan badan resmi yang mengatur segala hal tentang bola basket seluruh dunia.
Dalam aturan dasar permainan bola basket tersebut, dibagi menjadi beberapa sub aturan, mulai dari peraturan tentang tim, lapangan, atribut pertandingan dan lain-lain. Berikut adalah peraturan permainan bola basket resmi FIBA selengkapnya.
Ukuran dan Standar Lapangan Bola Basket
1. Ukuran Lapangan Bola Basket
Lapangan bola basket mempunyai dua standar mengenai panjang dan lebarnya. Untuk standar FIBA, ukuran lapangan bola basket mempunyai lebar 14 meter dan panjang 26 meter. Sedangkan standar NBA panjang 28,5 meter dan lebar 15 meter.
2. Ukuran Papan Bola Basket
Untuk papan pantul bola basket bagian luar mempunyai panjang 1,8 meter dan lebar 1,2 meter. Sedangkan untuk papan pantul bagian dalam berukuran panjang 0,59 meter dan lebar 0,49 meter. Tinggi papan pantul di ukur dari bawah papan sampai lantai adalah 2,75 meter. Sedangkan jarak peletakan lubang ring dari bawah papan adalah 0,3 meter dengan panjang ring 0,4 meter. Sedangkan jarak tiang dengan garis lapangan adalah 1 meter.
3. Garis tengah, Garis Serang dan Tembakan Hukuman
Garis tengah lapangan berada di tengah membagi lapangan menjadi dua sisi yang sama. Ditengahnya terdapat lingkaran berdiameter 1,8 meter. Sedangkan garis serang memiliki diameter 6 meter. Jarak antara garis tembakan hukuman dengan ring adalah 3,6 meter.
Peraturan Permainan Bola Basket
1. Jumlah Pemain dalam Permaian Bola Basket
Satu tim bola basket terdiri dari 12 orang anggota. Dimana 5 orang anggota tim bermain sebagai pemain utama di lapangan. Sedangkan 7 orang lainnya sebagai pemain cadangan.
2. Jumlah Wasit Permainan Bola Basket
Sebuah permainan bola basket dipimpin oleh 1 orang Referee (wasit) dan 2 orang Umpire (pengadil). Wasit bertugas mengambil keputusan penus atas sebuah permainan. Sedangkan umpire bertugas membantu wasit untuk menentukan keputusan jika terjadi pelanggaran di dekatnya.
3. Waktu Permainan Bola Basket
Dalam sebuah permainan bola basket terdiri dari 4 quarter (babak), setiap babak berdurasi 10 menit. Jadi dalam satu pertandingan bola basket waktu bermainnya 4×10 menit dengan jeda istirahat antara babak 10 menit. Jika berakhir dengan skor imbang, maka dilangsungkan 2 babak tambahan, dengan durasi waktu per babak 10 menit dan jeda antar babak 2 menit. Khusus untuk NBA, per babak berdurasi 12 menit.
4. Ukuran Bola dalam Permainan Bola Basket
Ukuran bola yang disepakati dan sah digunakan untuk permainan bola basket mempunyai ukuran keliling bola 75-78 cm. Berat bola antara 600-650 gram dengan pantulan keatas 1,2-1,4 meter jika dijatuhkan dari ketinggian 1,8 m. Setia sebelum permainan bola basket dimulai, wasit wajib mengeceknya.
Peraturan Kompetisi Bola Basket
1. Perlengkapan Pertandingan Bola Basket
Perlengkapan pertandingan yang harus ada dalam kompetisi bola basket resmi adalah lapisan pengaman tiang papan pantul, jam pertandingan, papan pencatat skor, jam twenty four seconds, stopwatch untuk mengawasi waktu time out, Scoresheet dan pencahayaan yang memadai.
2. Peraturan Pemain Bola Basket
Pemain bola basket yang bisa mengikuti kompetisi adalah pemain resmi yang terdaftar dalam tim basket yang akan bertanding. Nama pemain tersebut harus sudah didaftarkan sebelum ertandingan di mulai dan masuk scoresheet. Pemain yang mendapatkan diskualifikasi tidak boleh dicantumkan di scoresheet. Serta pemain dengan batasan umur diluar standar kompetisi tidak diperbolehkan.
3. Seragam Bola Basket
Seragam setiap tim terdiri dari dua set, yakni seragam kandang dan tandang yang berbeda warna. Setiap seragam wjib mempunyai nomor punggung berukuran tinggi 10 cm dan nomor depan 10 cm, dengan lebar minimal 2cm. Nomor punggung tidak boleh sama antar pemainnya. Seragam mempunyai warna dominan di bagian depan dan belakang. Saat bermain di lapangan, wajib mengenakan seragam lengkap berupa kaos, celana pedek dan kaos kaki. Serta kaos wajib dimasukkan ke dalam celana.
4. Aksesoris Tambahan Bola Basket
Pemain diperbolehkan memakai dekker kain pada siku, lutut, lengan maupun jari. Boleh memakai headband dengan lebar maksimal 5 cm. Pemain tidak boleh memakai kalung, anting, cincin, bandana, dan aksesoris rambut lainnya. Selain itu pemain juga tidak boleh memanjangkan kuku.
Peraturan Foul dalam Permainan Bola Basket
1. Touching
Menyentuh tangan pemain lawan yang akan menembak bola ke dalam ring.
2. Pushing
Mendorong pemain lawan yang akan menembak bola ke dalam ring dengan sengaja.
3. Jumping
Saat seorang pemain melakukan lompatan dengan posisi menembak tetapi tidak jadi menembak.
4. Traveling
Membawa bola tanpa didribble yang gerakannya melebih dari 3 langkah adalah sebuah pelanggaran.
5. Doble Dribble
Bola yang sudah dipegang dengan dua tangan setelah dribble tidak boleh di dribble lagi.
6. Offensive Foul
Pelanggaran yang dilakukan pada pemain lawan saat kita sedang menyerang.
7. Defensive Foul
Pelanggaran yang dilakukan pada pemain lawan saat saat kita melakukan pertahanan.
8. Personal Foul
Pelanggaran yang dilakukan oleh seorang pemain dalam satu tim. Maksimal pelanggaran adalah 4 kali.
9. Foul Out
Pelanggaran ke lima yang dilakukan oleh seorang pemain yang mengakibatkan dia diusir dari permaianan.
10. Team Foul
Tembakan bebas yang dihadiahkan pada sebuah tim karena tim lawan sudah melakukan pelanggaran lebih dari 5 kali.
11. Back Ball / Back Court
Pelanggaran yang dilakukan karena mendribble, mengoper atau membawa bola kembali ke bidang pertahanan setelah melewati garis tengah.
12. 30 Second Violation / 24 Second Violation
Pelanggaran saat pemain dari tim menyerang tidak melakukan tembakan ke ring lebih dari 30 atau 24 detik.
13. 10 Second Violation / 8 Second Violation
Pelanggaran saat salah satu pemain yang menyerang memegang bola dan tidak mengoper atau menembak lebih dari 10 atau 8 detik.
14. 3 Second Violation
Pelanggaran akibat pemain menyerang tidak melakukan tembakan bebas lebih dari 3 detik.
15. Technical Foul
Pelanggaran akibat melakukan foul terhadap peraturan legal dalam permainan bola basket, contohnya memprotes keputusan wasit.
16. Unsportmanslike Foul
Pelanggaran dengan keras atau niat mencederai lawan. Pemain ini bisa didiskualifikasi dan menerima sanksi dari kompetisi.
Itulah beberapa peraturan permainan bola basket resmi FIBA yang bisa amu pelajari. Sehingga pada saat bermain basket, kamu sudah melakukan apa yang pemain profesional juga lakukan. Asah terus kemampuan basketmu, siapa tahu suatu saat kamu bisa menjadi pemain basket prefesional.
Gallery Aturan Permainan Bola Basket
Peraturan Permainan Bola Basket Peraturan Bola Basket
Pengertian Olahraga Bola Basket Ukuran Lapangan Teknis Dasar
Peraturan Permainan Bola Basket Resmi Fiba Kliping
Peraturan Permainan Bola Basket Lengkap Dengan Penjelasannya
Aturan Dalam Permainan Bola Basket Berbagi Itu Indah
Buku Permainan Bola Basket Pdf Converter Freedomproxy7fy
Sejarah Bola Basket Peraturan Teknik Ukuran Lapangan
Peraturan Permainan Bola Basket
Bola Basket Wikipedia Bahasa Indonesia Ensiklopedia Bebas
Kumpulan Materi Pelajaran Dan Contoh Soal 10 Gambar Dan
Lama Permainan Bola Basket Dan Penjelasannya Babak Tambahan
15 Peraturan Permainan Bola Basket Yang Wajib Kamu Tahu
Buku Permainan Bola Basket Pdf Viewer Fasrcollector
Cabor Baru Asian Games Dan Aturan Mainnya Part 1
Permainan Bola Basket Teknik Dasar Dan Aturan Permainannya
Doc Peraturan Permainan Bola Basket Yang Wajib Kamu Tahu
Doc Peraturan Permainan Bola Basket Docx Anggi Saraswati
Peraturan Permainan Bola Basket
Makalah Peraturan Dan Perwasitan Permainan Bola Basket
Peraturan Dalam Permainan Bola Basket Terbaru Berolahraga
Aturan Dasar Permainan Bola Basket Jadwal Nba
Peraturan Permainan Bola Basket
Doc Artikel Bola Basket Ihsan Anas Academia Edu
88 Gambar Dan Ukuran Lapangan Sepak Bola Voli Dan Basket
Sejarah Bola Basket Pengertian Tata Cara Peraturan
Panduan Lengkap Olahraga Bola Basket 3x3 Dari Sejarah Hingga
Inilah Peraturan Permainan Bola Basket Yang Perlu Diketahui
Permainan Bola Basket Peraturan Dan Teknik Dasar Sepulsa
0 Response to "Aturan Permainan Bola Basket"
Post a Comment