Khotbah Pemuda Kristen Tentang Pergaulan



Khotbah Pemuda Kristen Tentang Pergaulan

Bahan Khotbah Pemuda Kristen Tentang Pergaulan

Diposting oleh DAnil di 00.29

Khotbah Pemuda Kristen Tentang Pergaulan - Selamat Pagi sahabat yang terkasih didalam kristus. Pada kesempatan hari ini saya akan membahas tentang tema Khotbah yang bisa kalian gunakan pada ibadah Pemuda Kristen di gereja. Salah satu tema menarik untuk di pahas pada khotbah pemuda adalah Pergaulan. Berikut adalah ringkasan Khotbah tentang Pergaulan yang bisa anda gunakan di ibadah pemuda.
Khotbah Pemuda Kristen Tentang Pergaulan
Usia Remaja dan Pemuda adalah masa di mana seseorang berusaha untuk mencari jati dirinya dalam lingkungan sekitar atau bisa kita sebut dengan pergaulan. Di setiap perjalanan hidup kita, ada salah satu faktor yang bisa menentukan baik dan buruknya kita nanti adalah Pergaulan, serta bagaimana cara lingkungan akan membangun pribadi kita. Memilih teman yang baik bisa di ibaratkan sebagaimana kita menaiki Lift, dimana Tombol lift yang kita tekan bisa membawa kita naik ke atas dan turun kebawah. Maka dari itu kita harus lebih behati hati dalam memilih teman, dengan siapa harus bergaul. Selain keluarga Teman juga bisa mempengarui pribadi kita menjadi lebih baik bahkan sebaliknya. Tuhan sendiri sudah mengingatkan secara Tegas didalam Alkitab tentang pergaulan, dalam kitab Amsal 13 : 20 yang tertulis
"Siapa bergaul dengan orang bijak akan menjadi bijak tetapi siapa berteman dengan orang bebal menjadi malang".
Dalam kitab itu sudah jelas tertulis bukan, bahwa ayat tersebut mengingatkan kita secara jelas tentang memilih Pergaulan. Banyak sekali pemuda kristen yang salah memilih pergaulan hingga terjerumus kedalam dosa. Seharusnya para pemuda sudah di bilang memiliki usia yang cukup dewasa untuk bisa melihat mana yang baik dan mana yang tidak bagi dirinya. Para pemuda cenderung memilih teman yang bisa membuat dirinya senang, nyaman dan teman yang bisa menerima dirinya dengan terbuka, hingga mereka lupa untuk memilih teman yang baik dan yang buruk, serta hanya mencari kesenangan dunia saja. Ada beberapa faktor pendukung yang membuat para pemuda kristen memilih teman yang salah bahkan terjerumus kedalam dosa karena salah memilih pergaulan. Berikut adalah beberapa faktor faktor Sifat pemuda yang mudah terjerumus kedalam pergaulan yang bisa menyeret ke lubang dosa.

1. Terpengaruh Oleh Teman

Sifat pemuda yang seperti ini biasanya hanya ikut ikutan saja, dan tidak menghindari teman yang buruk bagi dirinya, dan pada akhir nya terpengaruh juga oleh teman yang mengajak dirinya melakukan berbagai hal yang tidak di kehendaki Tuhan.

2. Mereka sengaja mencari kesenangan sendiri

Sifat pemuda yang seperti biasanya kurang mendapat perhatian dari orang tuanya. Dan mereka pun mencari kesenangan sendiri dengan cara apapun meski hal tersebut tidak di kehendaki tuhan.

3. Tidak Memiliki Tujuan Hidup

Sifat pemuda seperti tidak biasanya tidak memiliki arah dan tujuan hidup yang jelas. Ia tidak tau harus berbuat apa untuk mencari kesenangan. pada akhirnya ia pun bosan dan mencari teman yang bisa membuat dirinya senang meski bersama teman teman yang bisa membawa dampak yang buruk bagi dirinya.

4. Merasa Nyaman

Pemuda seperti ini pada awalnya sudah terjerumus ke pergaulan yang salah, sehingga ia sudah merasa nyaman dengan pergaulan tersebut dan tidak mau berusaha untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

5. Pernah Di kecewakan Seseorang

Seorang Pemuda bisa terjerumus kedalam pergaulan yang salah akibat dari sebuah rasa kecewa, entah kecewa karena di putuskan pacarnya, kecewa karena orang tuanya bercerai, dan masih banyak lagi. Akhirnya mereka pun mencoba menghibur dirinya dengan berkumpul dengan teman yang menurutnya bisa menghibur dirinya. Jika kita sudah menerima pembenaran dan keselamatan dari tuhan seharusnya para pemuda Kristus harus bisa menyikapi pergaulan dalam hidup ini, sehingga kita bisa menjadi pribadi yang berbeda dari dunia, dan kita lebih memiliki sikap yang tidak muda terpengaruh dengan hal yang buruk di sekitar kita yang bisa membawa kebinasaan bagi diri kita. Seperti yang di katakan Mazmur 1 : 1 - 2
"Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik, yang tidak berdiri di jalan orang berdosa, dan yang tidak duduk dalam kumpulan pencemooh, tetapi kesukaannya ialah Taurat Tuhan, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam"
Dengan berpegang teguh pada iman dan firman Tuhan, akan menguatkan kita dalam segala pergumulan dan perkara. Sebagai ayat penutup kita baca Roma 12 : 2 berkata
"Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah, apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna". 
Tuhan Yesus Memberkati kita semua.
Demikian artikel hari ini tentang Khotbah Pemuda Kristen Tentang Pergaulan, semoga artikel ini bisa membantu anda dalam menyusun bahan kotbah pemuda yang membahas tentang pergaulan. Kalian juga bisa menambahkan atau mengurangi Poin di atas sesuai dengan keinginan anda. Tuhan Yesus Memberkati.

Tags : Khotbah Kristen

Related : Bahan Khotbah Pemuda Kristen Tentang Pergaulan

Gallery Khotbah Pemuda Kristen Tentang Pergaulan

Pergaulan Remaja Kristen Ppt Download

Buletin Disciples Edisi April 2018 By Disciplesyouthsby Issuu

Peran Pemuda Remaja Kristen Di Dalam Masyarakat By Wendy

Pendidikan Agama Kristen Dalam Masyarakat Majemuk

18 Kenapa Butuh Komunitas Yang Benar Prisoner Of Hope

Prinsip Pergaulan Bagi Remaja Remaja Gmim Solafide Perkamil

Pergaulan Yang Sehat Untuk Remaja

Renungan Remaja Sosok Dilan Dan Al Fatih

Doc Makalah Agama Peran Agama Dalam Mengatasi Pergaulan

Amsal 22 24 25 Bijak Dalam Pergaulan Pdt Gerry Atje

Mengatasi Pergaulan Bebas Di Kalangan Remaja Halaman All

Merancang Masa Depan Di Dalam Tuhan Bahan Pa Pemuda

Renungan Harian Kristen Protestan Selasa 9 April 2019 Maxima

Membangun Pelayanan Pemuda Kristen Dengan Komunikasi

Kevin Tuhilatu Etiket Pergaulan Remaja Kristen Youtube

Muda Dan Gaul Di Mata Tuhan Gaya Hidup Yang Menyenangkan

Renungan Remaja Yakobus 4 11 17 What Is Sin

Warta 9 Des 2018 Pages 1 21 Text Version Pubhtml5

Panduan Pekan Pendidikan Kristen

Pergaulan Buruk Merusak Prestasi Jangan Salah Bergaul

Buku Pa Pemuda Pergaulan Dan Karir


0 Response to "Khotbah Pemuda Kristen Tentang Pergaulan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel