Cara Membuat Cash Flow
Cara Membuat Laporan Cash Flow Atau Arus Kas
CARA MENYUSUN LAPORAN ARUS KAS DENGAN MUDAH
Apakah anda sedang belajar cara menyusun laporan arus kas? jika iya maka saudara tidak salah berkunjung ke Situs akuntansi pendidik ini, karena insyaAllah disinai akan dibahas tentang cara menyusun laporan arus kas dengan mudah.
Sebagai review sebelum kita mulai belajar menyusun laporan arus kas, maka disarankan untuk memahami makna laporan keuangan dan apa manfaat laporan keuangan dalam post laporan keuangan.
Menurut pernyataan Standar Akuntasi keuangan no 2 (PSAK-02), laporan arus kas harus melaporkan aliran kas selama periode tertentu dan diklasifikasikan menurut aktivitas operasi investasi dan pendanaan.
Dengan demikian Laporan arus kas menggambarkan arus kas yang masuk dan keluar dari suatu perusahaan selama periode tertentu. Tujuan dibuatnya laporan arus kas, di antaranya untuk memberikan gambaran kegiatan manajemen dalam operasi, investasi, dan pendanaan. Informasi tersebut berguna untuk memprediksi arus kas perusahaan pada masa yang akan datang. Dalam artikel ini tidak membahas makna atau teori tentang arus kas tetapi akan membahas cara menyusun laporan arus kas dengan penalaran yang mudah dipahami.Cara membuat Laporan Arus Kas dengan benar
Salah satu cara penyusunan Laporan arus kas adalah dengan membandingkan neraca dua periode. Dari neraca dua periode yang dibandingkan maka dapat diketahui data perubahan dalam pos-pos neraca. Cara untuk mendapatkan data hasil perubahan pos-pos neraca tersebut adalah dengan membandingkan data setiap pos neraca akhir suatu periode dengan pos yang sama dalam neraca akhir periode sebelumnya atau dapat juga dilakukan dengan membandingkan masing-masing pos dalam neraca awal dan neraca akhir suatu periode, hal ini dapat dilakukan karena pada dasarnya neraca akhir suatu periode akan menjadi neraca awal periode berikutnya. Untuk memperjelas penjelasan di atas, berikut ini di ilustrasikan penyusunan laporan arus kas pada suatu perusahaan dagang, silahkan dipahami dengan baik. PD Surya sakti merupaka suatu perusahaan yang bergerak dalam perdagangan sepeda motor bekas. Perusahaan ini telah beroperasi sejak tahun 2010. Berdasarkan Neraca tahun 2010 dan tahun 2011 ini berikut, buatlah laporan arus kas untuk periode 31 desember 2011.- Laba bersih Rp 109.824.000, berasal dari perubahan kenaikan saldo modal dari tahun 2010 ke tahun 2011 sebesar Rp 93.574.000 ditambah saldo prive Rp16.250.000 (saldo prive dapat diketahui dari buku jurnal saat terjadi transaksi)
- Akumulasi penyusutan baik penyusutan gedung maupun penyusutan lainnya akan menambah laba bersih hal ini karena dua alasan yaitu, alasan pertama bahwa Akumulasi penyusutan tidak mengurangi kas tetapi hanya mengurangi nilai aktiva yang bersangkutan misalya nilai gedung atau peralatan, sedangkan dalam laporan arus kas hanya akan menyajikan hal-hal yang menambah atau mengurangi kas. Nilai aktiva tersebut berkurang karena telah terpakai nilai ekonomisny. alasan kedua, ketika proses perhitungan laba bersih beban penyustan baik penyusutan gedung maupun peralatan telah mengurangi laba bersih sehingga untuk menghilangkan nilai akumulasi penyusutan gedung atau peralatan laba bersih harus ditambahkan dengan nilai akumulasi penyusutan gedung atau peralatan.
- Kenaikan utang menambah laba bersih, karena ketika perusahaan berhutang akan mendapat uang kas yang bersumber dari utang tersebut. Sehingga apabila utang naik maka akan menambah kas perusahaan.
- Penurunan utang mengurangi laba bersih, karena ketika terjadi penurunan utang berarti telah terjadi pelunasan utang yang menyebabkan kas berkurang.
- Kenaikan Piutang mengurangi laba bersih karena saat terjadi piutang berarti terjadi penjualan sepeda motor oleh PD Surya sakti tetapi PD Surya sakti tidak menerima kas hasil penjualan tersebut tetapi terjadi piutang, padahal dalam perhitungan laba bersih saldo piutang telah menambah laba bersih dalam bentuk penjualan, sehingga untuk menghilangkan saldo piutang tersebut dalam laporan arus kas piutang mengurangi laba bersih.
- Pembelian barang dagang sebesar Rp3.125.000, dapat diketahui dari adanya peningkatan persediaan barang dagang atau dengan kata lain apabila persediaan barang dagang meningkat berarti telah terjadi pembelian barang dagang.
- Pembelian peralatan kantor sebesar Rp11.000.000 dapat diketahui dari adanya peningkatan saldo peralatan kantor.
- Pengambilan prive dapat diketahui dari jurnal umum saat terjadi transaksi prive.
Gallery Cara Membuat Cash Flow
Definisi Dan Cara Membuat Cashflow Bisnis Penjualan Resmi
Prepare The Statement Of Cash Flows Using The Indirect
Accounting Finance Taxation Trick Membuat Direct Cash
Create A Uml Sequence Diagram Visio
Cara Sederhana Mudah Membuat Laporan Arus Kas 2019
Prepare The Statement Of Cash Flows Using The Indirect
Prepare The Statement Of Cash Flows Using The Indirect
How To Create A Pro Forma Balance Sheet Businesstown
Cara Membuat Laporan Cash Flow Atau Arus Kas Dengan Metode
Cara Membuat Pembukuan Sederhana Untuk Memulai Bisnis
Cara Membuat Laporan Cash Flow Zahir Accounting Blog
Create A Monthly Cash Flow Report In Microsoft Project 2016
Prepare The Statement Of Cash Flows Using The Indirect
Cara Membuat Laporan Cash Flow Zahir Accounting Blog
Cara Membuat Cashflow Proyek Gedung Ilmuproyek Com
Cara Sederhana Mudah Membuat Laporan Arus Kas 2019
Create A Monthly Cash Flow Report In Microsoft Project 2016
How To Use The Cashflow Report In Ms Project
Cara Sederhana Mudah Membuat Laporan Arus Kas 2019
Belajar Bareng Nyok Cash Flow Pada Perusahaan Manufaktur
Cara Membuat Laporan Cash Flow Secara Baik Dan Benar
How To Create A Cash Flow Forecast Using Microsoft Excel Basic Cashflow Forecast
0 Response to "Cara Membuat Cash Flow"
Post a Comment