Gangguan Pada Sistem Gerak
Belajaripa Instagram Posts Gramha Net
Kelainan pada Sistem Gerak Manusia (Materi Lengkap)
Kelainan pada Sistem Gerak Manusia – Kelainan pada sistem gerak bisa saja terjadi pada dua alat tubuh utama yang paling penting dalam pergerakan manusia yaitu tulang dan otot. Tulang atau otot dapat mengalami kelainan maupun gangguan. Banyak faktor yang dapat menyebabkan hal tersebut terjadi. Dalam cakupan materi biologi, berikut contoh-contoh kelainan pada sistem gerak manusia.
[Baca juga Penyakit Ebola yang Disebabkan oleh Virus Ebola]
1. Kelainan pada sistem gerak (Kelainan Tulang)
Terdapat beberapa kelainan pada sistem gerak yang dapat terjadi pada tulang, di antaranya, rakhitis, osteoporosis, mikrosefalus, patah tulang, terkilir, kelainan bentuk tulang, dan artritis.
a. Kekurangan Vitamin D
Pada tubuh manusia, vitamin D dibentuk dari provitamin D dengan bantuan sinar matahari. Vitamin D sangat dibutuhkan untuk proses pelekatan kalsium di tulang ketika proses penulangan pada masa anak-anak.
Kelainan pada Sistem Gerak Manusia
Kekurangan vitamin D biasanya terjadi karena tubuh kurang mendapat sinar matahari yang cukup. Akibatnya, anak yang kekurangan vitamin D ini menderita kelainan pertumbuhan yang disebut rakhitis. Hal tersebut ditunjukkan oleh kedua kaki yang berbentuk X atau O.
b. Osteoporosis
Osteoporosis adalah kelainan pada sistem gerak yang terjadi pada tulang manusia yaitu dimana kondisi tulang menjadi lebih lunak. Hal tersebut dapat terjadi karena kekurangan hormon-hormon tertentu yang membantu pelekatan kalsium.
Selain itu, penderita kelainan ini dapat disebabkan juga oleh kekurangan kalsium dalam makanannya sehingga tubuhnya menggunakan kalsium yang tersimpan pada tulangnya. Akibatnya, pada tingkat tertentu tulang menjadi lebih lunak.
c. Mikrosefalus
Mikrosefalus adalah kelainan pada sistem gerak terutama pada tulang kepala berupa ukuran kepala bayi yang lebih kecil atau tidak proporsional. Hal tersebut disebabkan ketika hamil, seorang ibu mengalami kekurangan kalsium sehingga pembentukan tengkorak bayi tidak sempurna.
d. Patah Tulang (Fraktura)
Ada beberapa jenis patah tulang, yaitu:
- Patah tulang terbuka, tulang yang patah mencuat keluar sehingga merobek kulit;
- Patah tulang tertutup, tulang yang patah tidak melukai kulit.
Patah tulang lebih banyak disebabkan oleh kecelakaan yang dialami penderita.
e. Terkilir
Seseorang dikatakan terkilir karena ligamen yang membungkus persendian tertarik ketika melakukan gerakan yang tiba-tiba atau tidak biasa dilakukan. Pada kasus dislokasi, ligamen sobek sehingga sendi bergeser. Dislokasi disebut juga urai sendi.
f. Artritis
Artritis adalah kelainan pada sistem gerak yang terjadi pada persendian. Artritis dapat dibedakan sebagai berikut.
- Artritis gout, terjadi karena adanya timbunan asam urat. Pada umumnya, terjadi pada sendi-sendi tangan. Akibatnya, sendi-sendi tangan terlihat lebih besar.
- Osteoartritis disebabkan oleh menipisnya lapisan tulang rawan di ujung tulang. Hal tersebut menyebabkan persendian sakit ketika digerakkan.
- Artritis eksudatif, terjadi karena serangan kuman tertentu yang menyebabkan peradangan pada persendian. Sendi dipenuhi oleh cairan getah bening.
- Artritis sikka, terjadi karena berkurangnya cairan sinovial. Hal tersebut tenyebabkan rasa sakit ketika menggerakkan persendian.
g. Kelainan Bentuk Tulang Belakang
Kebiasaan duduk yang salah atau kebiasaan membawa beban hanya di satu sisi tubuh saja, dapat menyebabkan kelainan pertumbuhan tulang belakang. Ada beberapa jenis kelainan, yaitu:
- (a) Lordosis, jika bagian leher dan panggul menjorok ke depan;
- (b) Kifosis, jika posisi punggung dan panggul menjorok ke belakang;
- (c) Skoliosis, jika punggung membengkok ke samping.
2. Kelainan pada sistem gerak manusia (Kelainan Otot)
Otot sebagai alat gerak aktif dapat mengalami gangguan. Jika mengalami gangguan, kerja otot dapat terganggu. Gangguan pada otot dapat terlihat, contohnya jika kita bergerak mengalami rasa sakit pada bagian betis atau bagian lainnya. Berikut contoh kelainan dan gangguan yang terjadi pada otot.
a. Atrofi
Atrofi adalah keadaan otot menjadi sangat kecil sehingga tidak mampu berkontraksi. Pada umumnya, atrofi terjadi karena lama tidak menggunakan otot tersebut. Misalnya, tidak dapat berjalan karena terlalu lama terbaring sakit.
b. Tetanus
Tetanus adalah keadaan otot yang kejang karena terus-menerus menerima rangsang. Kelainan pada sistem gerak seperti tetanus ini disebabkan oleh Clostridium tetani, bakteri yang menghasilkan zat serupa asetilkolin sehingga otot terus terangsang untuk berkontraksi.
c. Miastenia Gravis
Penyakit ini belum diketahui penyebabnya. Penderitanya perlahan-lahan mengalami pelemahan pada otot-otot tubuhnya hingga akhirnya tidak berfungsi sama sekali. Pada umumnya, penderita kelainan ini meninggal karena otot-otot yang berhubungan dengan sistem pernapasan tidak dapat berkontraksi.
d. Kelelahan Otot
Kelelahan otot terjadi karena otot terus-menerus berkontraksi. Pada akhirnya, otot akan mengalami kejang atau biasa disebut sebagai kram.
e. Distrofi
Mirip dengan atrofi, penderita distrofi mengalami otot yang mengecil dan tidak dapat berfungsi normal. Namun, distrofi terjadi karena kelainan sejak lahir, diperkirakan kelainan ini bersifat genetis.
f. Hernia
Hernia disebabkan selaput peritonial yang membatasi rongga perut melemah sehingga tidak mampu menyangga usus. Akibatnya, usus turun dan terkadang mencapai testis atau sampai ke daerah lipat paha.
Demikian penjelasan mengenai kelainan pada sistem gerak manusia baik itu pada tulang maupun pada otot manusia. Semoga bermanfaat.
(Baca: Sistem Pencernaan pada Hewan, Transpor Melalui Membran Sel, dan Sistem Hormon)
Gallery Gangguan Pada Sistem Gerak
Kelainan Pada Sistem Gerak Manusia Pdf Document
Gangguan Dan Kelainan Pada Sistem Gerak Manusia
Kelainan Dan Penyakit Pada Sistem Gerak Manusia Ppt Docx
Jenis Jenis Kelainan Pada Sistem Gerak Manusia Macorp Co Id
Cara Menjaga Kesehatan Sistem Gerak Manusia
Gangguan Penyakit Dan Kelainan Pada Sistim Gerak Manusia
Doc Kelainan Pada Sistem Gerak Manusia Dyah Puspita
20 Penyakit Dan Gangguan Sistem Gerak Pada Manusia
20 Kelainan Pada Sistem Gerak Dan Penjelasannya Lengkap
Gangguan Dan Penyakit Pada Sistem Gerak Manusia
Doc Gangguan Gerak Pada Sistem Gerak Manusia Tri Haksa
Mengetahui Gangguan Dan Kelainan Pada Sistem Gerak Dan Upaya
Materi Sistem Gerak Pada Manusia Rangka Tulang Otot Dan
Penyakit Pada Sistem Gerak Studi Es On Line
Kelainan Dan Gangguan Pada Gerak Otot Tulang Dan Rangka
Materi Sistem Gerak Pada Manusia Rangka Tulang Otot Dan
Kd Indikator Dan Alokasi Waktu Gerak
0 Response to "Gangguan Pada Sistem Gerak"
Post a Comment