Batas Wilayah Asia Tenggara
PETA ASIA TENGGARA : Kekayaan Alam, Batas Wilayah, Kebudayaan
Peta Asia Tenggara – Asia Tenggara merupakan salah satu kawasan yang berada di Benua Asia bagian tenggara. Jika dilihat pada peta Asia Tenggara kawasannya meliputi Semenanjung Malaya, Indochina dan semua kepulauan yang berada di sekitar daerah tersebut.
Jika dilihat dari letaknya Asia Tenggara yaitu daerah yang cukup strategis dan menjadi jalur perdagangan internasional. Hal ini merupakan merupakan keuntungan tersendiri bagi negara-negara yang berada di kawasan Asia Tenggara untuk kemajuan negaranya.
Gambar Peta Asia Tenggara
Asal Usul Asia Tenggara
Asia Tenggara terbagi menjadi 2 bagian jika dilihat dari segi geografis, diantaranya sebagai berikut:
1. Daratan Asia Tenggara
Negara yang berada di bagian wilayah Asia Tenggara Daratan yaitu Laos, Vietnam, Kamboja, Vietnam dan Thailand.
2. Asia Tenggara Maritim
Sedangkan negara yang berada di bagian wilayah Asia Tenggara Maritim yaitu Malaysia, Singapura, Filipina, Indonesia, Brunei Darusalam dan Timor Leste. Kelompok antara daratan Asia Tenggara dan Asia Tenggara Maritim dibentuk berdasarkan geografis negara di bagian wilayah tersebut.
Namun ada wilayah di Asia Tenggara yang dilihat secara politik dan administrasi. Wilayah tersebut yaitu negara Taiwan yang masuk ke bagian Asia Timur dan Pulau Koskos serta crismast yang berdasarkan administrasi masuk ke Australia.
Sejarah Asia Tenggara
Asia Tenggara yaitu suatu wilayah yang memiliki kekayaan sumber daya alam seperti rempah-rempah, bahan tambang penting, kayu, logam dan sebagainya. Bisa dilihat dari peta Asia Tenggara bahwa letaknya sangat strategis di jalur perdagangan dunia Internasional. Maka tidak heran jika Asia Tenggara selalu di lirik oleh negara-negara bagian barat.
Terbukti dengan banyaknya negara-negara bagian barat yang membentuk koloni di kawasan Asia Tenggara kecuali negara Thailand. Latar belakang yang dialami negara-negara di Asia Tenggara merasa senasib dan sepenanggungan karena sudah pernah dijajah oleh bangsa barat. Karena kesamaan sejarah panjang yang menyakitkan tersebut maka dibentuk suatu organisasi yaitu ASEAN.
Latar Belakang Berdirinya ASEAN
Mendirikan suatu organisasi yang kuat seperti ASEAN bukan hal yang mudah dan membutuhkan komitmen kuat dari seluruh anggota di dalamnya. ASEAN tidak bisa berdiri dengan begitu saja, namun membutuhkan hal-ha yang melatarbelakanginya. Berikut ini beberapa latar belakang terbentuknya sebuah organisasi ASEAN:
- Letak Geografis: Semua anggota berada pada satu wilayah sama yaitu di Asia Tenggara.
- Kebudayaan: Bangsa-bangsa di Asia Tenggara memiliki kebudayaan sama.
- Pengalaman sejarah yang sama: Semua anggota negara-negara ASEAN memiliki sejarah sama yaitu pernah dijajah oleh bangsa barat khususnya yaitu inggris dan sekutunya.
- Kepentingan: dalam membentuk suatu organisasi ASEAN , semua anggota memiliki tujuan dan kepentingan yang sama yaitu untuk memajukan negaranya.
Daftar Negara Asia Tenggara
Ada 11 negara yang berada di kawasan Asia Tenggara dan semua negara merupakan anggota dari organisasi ASEAN.
1. Indonesia
Indonesia merupakan negara yang berbentuk kepulauan dan terdiri dari ribuan kota. Luas wilayah Indonesia mencapai 1.904.000 km persegi. Sebagian besar wilayah Indonesia terdiri dari lautan dan berbagai jenis hasil bumi seperti tambang, pertanian dan laut. Indonesia di kepalai seorang presiden yang dipilih langsung dari rakyat melalui pemilihan umum.
2. Singapura
Singapura memiliki luas wilayah yang kecil hanya 62 km persegi, hal itu yang menyebabkan negara ini menjadi cepat maju. Dapat dilihat di peta Indonesia bahwa Singapura berbatasan dengan Selat Singapura, Selat Malaka, Selat Karimata dan Johor.
3. Malaysia
Malaysia memiliki luas wilayah 5.765 km persegi dan terdiri dari ribuan kota. Penduduk mayoritas di negara Malaysia yaitu suku melayu dan cina. Sedangkan agama mayoritasnya yaitu Islam, Kristen, Kong Hu cu dan Budha.
4. Thailand
Thailand merupakan salah satu negara di Asia Tenggara yang belum pernah dijajah oleh negara lain. Memiliki luas wilayah 512.820 km persegi dan terdiri dari ribuan kota di kota Bangkok. Pemerintahannya berbentuk kerajaan konstitusi dan di kepalai oleh seorang raja. Sedangkan kepala pemerintahannya dipimpin oleh perdana menteri.
5. Filipina
Filipina memiliki luas wilayah 300.322km persegi dan terdiri dari ribuan kota di kota Manila. Negara ini berbatasan dengan negara Taiwan di bagian utara dan di bagian selatan dengan laut Sulawesi. Di bagian timur berbatasan Samudra Pasifik dan bagian barat dengan Laut Cina. Filipina memiliki pemerintahan yang berbentuk republik.
6. Brunei Darussalam
Brunei Darussalam beribu kota di Bandar Seri Begawan dan memiliki luas wilayah 5.765 km persegi. Negara ini berbatasan langsung dengan Cina Selatan dan Malaysia. Penghasilan utamanya minyak bumi, sedangkan mata uang yang digunakan adalah Dollar.
7. Kamboja
Kamboja beribu kota di Pnom Phen dan memiliki luas wilayah 181.035 km persegi. Negara ini berbatasan dengan Thailand dan Laos. Sebagian besar penduduknya orang khamer. Bentuk negaranya kerajaan yang dipingmpin oleh raja, sedangkan kepala pemerintahannya dipimpin oleh perdana menteri.
8. Laos
Laos beribu kota di Vientiane dan berbatasan dengan Vietnam di bagian timur dan di bagian utara dengan RRC. Sedangkan sebelah barat berbatasan dengan Myanmar dan Thailand dan sebelah selatan berbatasan dengan Thailand dan Kamboja.
9. Vietnam
Vietnam beribu kota di Hanoi. Penduduk asli Vietnam dari suku Cahmpa dan Montagnard, Khamer dan China, Tay dan juga Nung. Penghasilan utamanya yaitu hasil tambang batu bara, sedangkan hasil taninya yaitu padi. Mata uang yang berlaku yaitu Dong.
10. Myanmar
Myanmar beribu kota di Naypyitaw dan memiliki luas wilayah 978.036 km persegi Vietnam memiliki penduduk asli yang masih keturunan dari suku Shan Karen, Kachin, Mon dan Tibet Birma. Hasil alam utamanya yaitu gandum, padi, jagung dan kayu jati.
11. Timor Leste
Timor Leste beribu kota di Dilli, penduduk aslinya yaitu dari suku Galo, Timor dan Tetum yang merupakan suku asli di negara tersebut. Kepala pemerintahannya yaitu perdana menteri, sedangkan bahasa yang digunakan yaitu bahasa tetun dan portugis. Mata uang yang berlaku di Timor Leste yaitu Dollar.
Kekayaan Alam di Asia Tenggara
Asia Tenggara memiliki iklim tropis, itu artinya wilayah ini memperoleh curah hujan yang cukup dan memperoleh sinar matahari sepanjang tahun. Itu sebabnya wilayah di Asia Tenggara sangat subur dan cocok untuk berbagai jenis sumber daya alam dan juga rempah-rempah.
Banyak komoditas rempah-rempah yang berasal dari Asia Tenggara yang di ekspor ke negara lainnya.dan Indonesia merupakan salah satu negara pengekspor rempah-rempah. Ada 5 negara terkaya ASEAN yang memiliki perekonomian baik berdasarkan tolak ukur pendapapatan per kapita pada tahun 2018.
1. Singapura
Singapura merupakan salah satu negara dengan ekonomi termapan, terbaik dan terkaya di Asia Tenggara. Selain menjadi salah satu negara terkaya di Asia Tenggara, Singapura juga termasuk ke dalam 10 besar daftar negara terkaya di dunia.
Tidak selamanya, bahwa negara besar selalu menjadi negara yang paling makmur. Karena dengan luas negara yang paling kecil di Asia Tenggara, namun Singapura berhasil membuktikan kedudukannya menjadi negara yang maju dan menjadi terdepan di ASEAN. Sebagian besar perekonomian Singapura dipegang oleh sektor pariwisata dan industri.
2. Brunei Darusalam
Brunei Darussalam merupakan negara terkaya ke dua di kawasan Asia Tenggara. Brunei yaitu sebuah negara yang memiliki wilayah kecil dan hanya menempati satu daratan atau satu pulau dengan Kalimantan dan Malaysia.Meskipun begitu, negara ini memiliki tambang emas yang sangat melimpah dan menjadi komoditas unggulan yang di ekspor ke negara lain.
3. Malaysia
Kita semua pasti tidak asing lagi dengan menara kembar kebanggaan warga negara Malaysia yang menjadi icon negara tersebut. Menara kembar Petronas merupakan salah satu bangunan kembar tertinggi yang ada di dunia. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan untuk berkunjung ke Malaysia dan memiliki pertumbuhan yang cukup pesat dari sektor pariwisata.
Tidak hanya dari sektor pariwisata saja, namun perkembangan bisnis dan perbankan Islam atau keuangan islam juga berkembang sangat baik. Dari sektor sumber daya alam dan industri seperti barang-barang tambang di negara ini juga sangat menyokong pendapatan untuk negara.
4. Thailand
Thailand merupakan negara terkaya ke empat di AsiaTenggara. Selain memiliki julukan negeri Gajah Putih, negara ini juga mendapat julukan sebagai negara Lumbung Padi. Karena Thailand merupakan negara penghasil padi terbesar di dunia dan memiliki jenis beras yang sangat terkenal.
Thailand juga memiliki penghasilan dari hasil ekspor produk berteknologi seperti kendaraan bermotor, perangkat listrik dan komponen elektronik. Sektor dari pertambangan dan pariwisata juga menyokong pemasukan negara, sehingga Thailand memiliki total pendapatan untuk per kapitanya hampir mencapai 6.000 dollar Amerika.
5. Indonesia
Indonesia merupakan negara terkaya urutan ke lima di Asia Tenggara pada tahun 2018. Namun sayang, Indonesia masih sangat tertinggal dari negara tetangganya seperti Brune Darussalam dan Singapura. Sehingga pendapatan per kapitanya hanya mencapai 3.000 dollar Amerika Serikat. Tidak dapat dipungkiri, jika kedepannya Indonesia harus menghadapi tantangan ekonomi global karena adanya persaingan yang cukup ketat.
Sumber Daya Alam di Asia Tenggara
Asia Tenggara memiliki hutan yang luas dan subur. Kawasan Asia Tenggara ditumbuhi hutan mencapai hingga lebih dari 50%. Hutan tersebut menghasilkan berbagai jenis kayu berkualitas. Di Asia Tenggara terdiri dari beberapa jenis hutan, antara lain hutan muson tropis, hutan pantai, hutan belukar, hutan gunung, hutan rawa dan hutan tropis (khatulistiwa).
Jenis hutan yang tumbuh yaitu hutan tropis.Sedangkan ciri-ciri hutan tropis yaitu sebagai berikut:
- Sepanjang tahun daunnya berwarna hijau.
- Jarak antara pohon yang satu dengan lainnya cukup dekat dan tertutup oleh daun yang tebal.
- Jenis tumbuhannya terdapat lapisan-lapisan.
- Banyak tumbuhan menjalar dan parasit.
Pertanian di Asia Tenggara
Negara-negara di Asia Tenggara kecuali Malaysia, Singapura dan Brunei Darussalam. Sebagian penduduknya bekerja dalam bidang pertanian. Sedangkan jenis tanamannya dibedakan menjadi tanaman pangan dan tanaman untuk perdagangan.
1. Pertanian Tanaman Pangan
Jenis tanaman pangan yang utama yaitu padi. Padi ditanam di seluruh bagian Asia Tenggara terkecuali di negara Singapura. Negara penghasil padi terbesar yaitu Indonesia, Myanmar, Thailand dan Vietnam. Sedangkan hasil padi dari negara Myanmar, Vietnam dan Thailand di ekspor ke negara lain.
Beberapa faktor yang mempengaruhi padi banyak di tanam di wilayah Asia Tenggara yaitu sebagai berikut:
- Di Asia Tenggara terdapat banyak dataran rendah yang rata seperti dataran pantai, delta dan lembah sungai
- Curah hujan terjadi sepanjang tahun 1.500 hingga 3.000 mm
- Memiliki suhu usaha yang tinggi antara 25- 30 derajat celcius.
- Asia Tenggara memiliki jenis tanah yang subur yaitu bahan gunung api dan alluvial.
- Dalam melakukan pengairan lebih mudah.
- Tersedianya tenaga kerja yang cukup
2. Pertanian Tanaman Perdagangan
Tanaman perdagangan utama di Asia Tenggara yaitu kelapa sawit dan karet. Ke dua jenis tanaman tersebut banyak diusahakan di negara Thailand, Malaysia dan Indonesia. Asia Tenggara sendiri memasok kebutuhan kelapa sawit dunia lebih dari 70%. Negara penghasil kelapa sawit terbesar yaitu Indonesia dan Malaysia.
Bahan Tambang di Asia Tenggara
Berbagai bahan tambang dihasilkan oleh kawasan Asia Tenggara. Bahan tambang tersebut dibedakan menjadi 3 jenis, yaitu jenis logam, non logam dan bahan bakar.
1. Bahan tambang logam
Bahan tambang logam yang dihasilkan Asia Tenggara yaitu bijih besi, bijih timah, emas, tembaga, bauksit, nikel, kromiu dan wolfram atau tungsten.
2. Bahan tambang nonlogam
Jenis bahan tambang nonlogam yang dihasilkan Asia Tenggara yaitu garam batu dan batu permata.
3. Bahan tambang bahan bakar
Jenis bahan bakar tambang yang dihasilkan Asia Tenggara yaitu minyak bumi, batu bara dan gas alam.
Kebudayaan di Asia Tenggara
1. Indonesia
Budaya yang dimiliki Indonesia yaitu seluruh kebudayaan nasional dan kebudayaan daerah yang sudah ada sebelumnya. Kebudayaan nasional berdasarkan pancasila yaitu perwujudan dari cipta, karya dan karsa dari bangsa ini.
Kebudayaan daerah di Indonesia tercermin dalam berbagai aspek kehidupanbermasyarakat di seluruh lapisan daerah di Indonesia, antara lain rumah adat, tarian, lagu tradisional dan alat musik.
2. Malaysia
Malaysia yaitu sebuah negara yang memiliki penduduk yang terbilang aman. Penduduk utama Malaysia yaitu Melayu, Islam India dan Cina. Kaum melayu memiliki pengaruh besar dalam bidang politik sama halnya di Thailand. Dalam arena di Malaysia hampir sama dengan di Jawa.
Seni tradisional yang terdapat di Malaysia berpusat di bagian barat semenanjung. Sedangkan masyarakat India membentuk hingga 7,5 % pada bidang ukiran, silversmithing dan tenun.
3. Singapura
Budaya yang ada di Singapura sering disebut juga sebagai campuran dari Budaya Britania, Peranakan, India, Cina dan Melayu. Hal itu karena dipengaruhi banyaknya penduduk dan latar belakang imigrannya. Agama penduduk Cina di Singapura hampir 40% yaitu menganut agama budha, sedangkan Melayu menganut agama Islam, India menganut agama Hindu, sedangkan lainnya menganut agama Kristen.
Sejak tahun 1990-an, pemerintah Singpura berusaha untuk mempromosikan berbagai jenis seni dan budaya, terutama seni drama.
4. Thailand
Budaya Thailand dipengaruhi karena perkembangan agamnya, dimana agam budha menjadi mayoritas di negara tersebut. Jenis budaya yang dikembangkan yaitu seni tari, tarian ini sering ditampilkan di berbagai pentas kesenian internasional. Tarian Thailand meliputi tari fon poothai, tari pong-laang, tari sri-chaiyasing, tari serng-tang-wai, tari khon, tari song kran dan tari sao mai.
5. Vietnam
Kebudayaan di negara Vietnam dipengaruhi oleh negara tetangga, namun tetap kuat dalam prinsipnya untuk menekankan pada tugas-tugas yang kekeluargaan. Di negara ini pendidikan sangat di hargai dan dijunjung tinggi. Dalam catatan sejarah, bahwa lulus menhadapi ujian Mandarin kerajaan merupakan salah satu cara pendduduk Vietnam maju secara sosial.
6. Laos
Kebudayaan Laos banyak dipengaruhi oleh agama Theravada. Pengaruth tersebut dapat dilihat pada bahasa. Sastra, seni tari dan lain-lain. Salah satu kebudayaan Laos yang sangat menonjol yaitu terdapat pada dataran Guci. Laos memiliki musik yang di dominasi dengan alat music nasionalnya yang disebut khaen (sejenis pipa dari bambu).
Ada dua jenis tarian yang sangat terkenal yaitu tarian klasik yang dilakukan oleh pengadilan kerajaan dan tarian rakya.
7. Kamboja
Kamboja kaya akan sejarah yang bervariasi dan sudah berabad-abad. Kebudayaan tersebut dipengaruhi oleh kebudayaan India. Namun dalam perkembangannya budaya Kamboja juga dipengaruhi oleh agama Budha Theravada.
8. Filipina
Filipina hampir sama dengan Indonesia memiliki banyak kepulauan dan terdiri dari banyak suku. Negara ini memiliki kebudayaan yang sangat dipertahankan dan masih utuh secara turun menurun. Dari segi tarian, Masyarakat Filipina menyukai menyanyi pada saat pesta keramaian.
Rumah adat, Bahay Kubo merupakan salah satu rumah tradisional yang ada di Filipina. Rumah adat tersebut di buat dari nipah, bamboo dan daun kelapa.
9. Brunei Darusalam
Kebudayaan Bruney Darussalam sama seperti Melayu dan mendapat pengaruh besar dari agama Islam dan Hindu, namun dibandingkan Malaysia lebih konservatif. Di negara ini, penjualan alcohol sangat diharamkan.Dengan pemberlakuan tersebut, maka semua klub mala di negara ini dipaksa di tutup.
10. Timor Leste
Budaya Timor Leste mencerminkan dari berbagai pengaruh, termasuk Katolik Roma, Portugis dan Malaysia. Budaya negara ini juga banyak dipengaruhi oleh legenda Austronesia. Beberapa bangunan dengan gaya portugis masih ditemukan dan juga rumah-rumah tradisional totemuntuk wilyah bagian timur yang dikenal sebagai lulik uma atau rumah suci dalam bahasa Tetum.
11. Myanmar
Penduduk Myanmar yaitu keturunan dari ras mongol dan sebagian keturunan dari Pakistan dan India. Penduduknya sebagain besar menganut agam Budha dan hanya sebagian yang menganut agama Confusius (Konfutse). Di negara ini terdapat Pagoda Shawe Dagon dan tepatnya di Ranggon yang dilapisi menggunakan emas.
Dengan beberapa penjelasan mengenai Peta Asia Tenggara, asal usul, latar belakang, sejaah, daftar negara di Asia Tenggara, kebudayaan, kekayaan hingga sumber daya alam yang ada di Asia Tenggara. Semoga dapat menambah wawasan Anda mengenai Asia Tenggara.
Peta Asia Tenggara
Gallery Batas Wilayah Asia Tenggara
Asia Tenggara Materi Ips Lengkap Artikel Materi
Peta Asia Tenggara Kekayaan Alam Batas Wilayah
Peta Brunei Darussalam Lengkap Dengan Kota Sumber Daya Alam
Cengkeraman Dominasi China Di Asia Tenggara Kekhawatiran
4 Bentang Alam Asia Tenggara Bentang Adalah Keadaan Umum
Peta Benua Asia Kekayaan Alam Batas Wilayah Budaya
Batas Wilayah Negara Asean Mello Id
Sebutkan Batas Wilayah Asean Berdasarkan Letak Geografisnya
Bentang Alam Kawasan Asia Tenggara Peta Bentang Alam Dan
Jelaskan Letak Batas Dan Luas Kawasan Asia Tenggara
Letak Luas Batas Keadaan Iklim Asia Tenggara Informasi
Letak Bentang Alam Dan Iklim Kawasan Asia Tenggara Materi
Peta Asean Hd Negara Negara Asean Gambar Asia Tenggara
Letak Astronomis Asean Beserta Pengaruh Iklim Dan Batas
Batas Wilayah Brunei Darussalam Secara Geografis
Batas Wilayah Asia Tenggara Asean Utara Selatan Timur Barat
Letak Geografis Asean Beserta Posisi Dan Kondisinya Di Asia
Negara Terbesar Di Asia Tenggara Sesuai Urutan Beserta Batas
Batas Batas Wilayah Indonesia Secara Astronomis Daratan Dan
Berdasarkan Peta Berikut Salah Satu Batas Wilayah Asia
Kepastian Batas Maritim Indonesia Singapura Malaysia
Jelaskan Unsur Geografis Di Kawasan Asia Tenggara
0 Response to "Batas Wilayah Asia Tenggara"
Post a Comment