Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas 7



Pembahasan Lengkap Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas 7 Nusa

Rangkuman Materi IPA Kelas 7: Klasifikasi Makhluk Hidup

Makhluk hidup di Bumi sangat banyak dan beranekaragam. Oleh karena itu, diperlukan adanya pengelompokan berdasarkan ciri tertentu yang dikenal dengan istilah klasifikasi. Sistem klasifikasi mengenalkan adanya tingkatan kelompok-kelompok makhluk hidup mulai dari kelompok besar, kelompok kecil, hingga tingkat individu. Tingkatan ini disebut sebagai takson. Tingkatan takson pertama kali dikenalkan oleh Carolus Linnaeus dengan tingkatan dari tertinggi ke tingkatan terendah. Tingkatan tersebut adalah sebagai berikut. Kingdom - Divisio (Tumbuhan), Phylum (Hewan) - Classis - Ordo - Familia - Genus - Species Semakin tinggi tingkatan takson, maka persamaan ciri yang dimiliki semakin sedikit. Begitu pula jumlah anggotanya, semakin rendah tingkatannya, maka jumlah anggotanya semakin mengerucut.

Berdasarkan sistem klasifikasi yang dikenalkan oleh R.H.Whittaker, makhluk hidup dibagi menjadi 5 kingdom yaitu sebagi berikut. 1) Kingdom Monera, yaitu kelompok makhluk hidup uniseluler, prokariotik, dan mikroskopik seperti bakteri dan ganggang hijau biru. 

2) Kingdom Protista, yaitu kelompok makhluk hidup eukariotik dan sebagian besar uniseluler, tetapi sudah memiliki ciri seperti tumbuhan, hewan, atau jamur. Misalnya Euglena. 3) Kingdom Fungi (Jamur) yaitu, kelompok makhluk hidup eukariotik dan tidak berklorofil. Contoh: jamur tiram. 4) Kingdom Plantae (tumbuhan) yaitu kelompok makhluk hidup eukariotik, multiseluler, berdinding sel yang mengandung selulosa, berklorofil, dan dapat berfotosintesis, dan autotrof. Contohnya,padi. 5) Kingdom Animalia yaitu kelompok makhluk hidup eukariotik, multiseluler, tidak berklorofil, dan heterotrof. Contohnya, gajah. 

Setiap kingdom tersebut, kemudian dibagi-bagi lagi berdasarkan persamaan ciri yang dimilikinya. Untuk membantu mengelompokkan makhluk hidup ke dalam kelompok-kelompok tertentu dapat menggunakan dua cara, yaitu dengan kunci dikotom dan kunci determinasi. Klasifikasi dilakukan dengan mengidentifikasi ciri-ciri setiap makhluk hidup sebanyak-banyaknya, kemudian mengerucutkannya berdasarkan ciri yang sama. Makhluk hidup multiseluler umumnya dapat diamati secara langsung dengan indera. Makhluk hidup uniseluler diamati dengan menggunakan alat bantu berupa mikroskop, yaitu mikroskop cahaya dan mikroskop elektron

Agar dapat mengamati dan mengelompokkan makhluk hidup berdasarkan prinsip klasifikasi. Ketika mengumpulkan sekelompok makhluk hidup berdasarkan sifatnya, maka langkah-langkah yang dapat dilakukan adalah sebagai berikut. 1) Mengamati karakteristik dari makhluk hidup tersebut. 2) Mencatat persamaan dan perbedaan sifat masing-masing makhluk hidup. 3) Mengklasifikasikan makhluk hidup yang memiliki persamaan sifat.

4) Memberi nama yang sesuai pada setiap kelompok makhluk hidup tersebut.

Gallery Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas 7

Klasifikasi Makhluk Hidup Tujuan Manfaat Tingkatan

Ipa Kelas 7 Keanekaragaman Makhluk Hidup Smt 2

Soal Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas Vii Proprofs Quiz

Klasifikasi Makhluk Hidup Materi Ipa Untuk Smp Kelas Vii

Klasifikasi Makhluk Hidup Pengertian Tujuan Manfaat Contoh

Seputar Biologi Klasifikasi Makhluk Hidup

Klasifikasi Makhluk Hidup Bab 2 Semester 1 Ipa Smp

Klasifikasi Makhluk Hidup Other Quiz Quizizz

Keanekaragaman Makhluk Hidup Klasifikasi Makhluk Hidup

Soal Klasifikasi Makhluk Hidup 11 Bio Docx

Keanekaragaman Makhluk Hidup Kelas 7

Kelas 07 Smp Ilmu Pengetahuan Alam Ipa S1 Siswa 2017 By P E

Rpp Ipa Kelas Vii Klasifikasi Makhluk Hidup Pertemuan 4

Klasifikasi Makhluk Hidup Pengertian Manfaat Dasar Contoh

Belajar Biologi Online Klasifikasi Makhluk Hidup Bahan

Ppt Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas 7

Klasifikasi Makhluk Hidup

Ppt Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas 7

Antiremed Kelas 7 Biologi

Kerajaan Biologi Wikipedia Bahasa Indonesia


0 Response to "Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas 7"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel