Bhineka Tunggal Ika Artinya
Arti Bhineka Tunggal Ika Endrastnh
Bhineka Tunggal Ika, Arti dan Maknanya
KOMPAS.com - Bhineka Tunggal Ika adalah berbeda-beda tetap satu jua. Itu menjadi semboyan bangsa Indonesia dan tertulis pada lambang negara Garuda Pancasila.
Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki sekitar 17.000 pulau dan keberagaman suku, adat istiadat, bahasa, ras dan kebudayaan. Meski sangat beragam, bangsa Indonesia adalah satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan.
Sejarah Bhineka Tunggal Ika
Diambil dari arsip resmi Kementerian Hukum dan HAM, Bhineka Tunggal Ikan berasal dari bahasa Jawa Kuno yang diambil dari kitab atau kakawin Sutasoma karangan Empu Tantular pada masa Kerajaan Majapahit sekitar abad ke-14 M.
Bhineka artinya beragam atauk beraneka. Tunggal artinya satu dan Ika artinya itu.
Santoso, Soewito Sutasoma dalam buku, A Study in Old Javanese Wajrayana (1975), menjelaskan semboyan Indonesia ini tidaklah tanpa sebab.
Baca juga: Din Syamsuddin: Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika adalah Jalan Tengah
Kitab kakawin ini mengajarkan toleransi antar agama. Terutama antar agama Hindu-Siwa dan Buddha.
Artinya secara harfiah Bhineka Tunggal Ika menjadi beraneka satu itu. Maknanya, meski beranekaragam tapi tetap satu jua.
Makna Bhineka Tunggal Ika
Semboyan Bhineka Tunggal Ika ini menggambarkan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia yang terdiri dari beraneka ragam suku, budaya, ras, agama dan bahasa.
Gina Lestari dalam jurnal Bhineka Tunggal Ika: Khasanah Multikultural Indonesia di Tengah Kehidupan Sara (2015), mengatakan pluralitas dan heterogenitas yang tercermin pada masyarakat Indonesia diikat dalam prinsip persatuan dan kesatuan bangsa yang kita kenal dengan semboyan “Bhinneka Tunggal Ika”.
Baca juga: Asty Ananta: Saya Percaya Kita Semua Bisa Menjadi Bhineka Tunggal Ika
Ini mengandung makna meskipun Indonesia berbhinneka, tetapi terintegrasi dalam kesatuan. Ini merupakan sebuah keunikan tersendiri bagi bangsa Indonesia yang bersatu dalam suatukekuatan dan kerukunan beragama, berbangsa dan bernegara yang harus diinsafi secara sadar.
Dilansir dari Kompas.com (29/3/2018), Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersyukur jika Indonesia negara yang kaya akan suku dan agama bisa mempertahankan dan memelihara kesatuan.
Indonesia yang kaya akan perbedaan dan mampu menjaganya dalam persatuan menjadi inspirasi bagi negara-negara lain di dunia dalam menjaga persatuan.
"Indonesia memiliki 714 suku dan maampu terpelihara dalam persatuan. Sementara beberapa negara lain tidak mampu memeliharaan perbedaan ini meski jumlah suku tidak sebanyak di Indonesia," ujar dia.
Berkat perjuangan para pahlawan, para syuhada para ulama Indonesia bisa menjadi bangsa yang kokoh. Sejak awal berdiri, Indonesia adalah bangsa yang sangat bhineka. Sangat beragam, sangat majemuk.
Gallery Bhineka Tunggal Ika Artinya
Bhineka Tunggal Ika Prinsip Fungsi Makna Dan Sejarahnya
Bhinneka Tunggal Ika Binsar Sitompul A Thalib Notasi
Bhineka Tunggal Ika Kompasiana Com
Bhinneka Tunggal Ika Itu Artinya Meskipun Dpd Partai
Bhinneka Tunggal Ika Pengertian Fungsi Dan Makna Beserta
National Emblem Of Indonesia Pancasila Garuda Symbol Png
Arti Semboyan Bhinneka Tunggal Ika Terlengkap Gudang Berita
Kedutaan Besar Republik Indonesia Di Nur Sultan Kazakhstan
Anda Tahu Apa Arti Bhineka Tunggal Ika Eramuslim
Smartnesia Instagram Posts Photos And Videos Instazu Com
Berbangsa Bernegara Dalam Bhineka Tunggal Ika Sebuah
Bhinneka Tunggal Ika Arti Makna Sejarah Tujuan Contoh
Bhineka Tunggal Ika Arti Makna Prinsip Penerapan Lengkap
Bhinneka Tunggal Ika Wikipedia
Pengertian Dan Makna Bhinneka Tunggal Ika Beserta Kata
Mengapa Burung Garuda Bisa Dijadikan Simbol Negara Indonesia
Masih Adakah Bhinneka Tunggal Ika Di Nkri
Lambang Pancasila Dan Artinya Dari Sila Ke 1 Hingga 5
Pengertian Makna Bhinneka Tunggal Ika
Bhinneka Tunggal Ika Sejarah Tujuan Prinsip Fungsi
Bhineka Tunggal Ika Arti Makna Prinsip Penerapan Lengkap
Pengertian Dan Arti Bhineka Tunggal Ika Secara Umum Ilmu
0 Response to "Bhineka Tunggal Ika Artinya"
Post a Comment