Lean Six Sigma Adalah
Manajemen Rumah Sakit Pkmk Fk Ugm Pengantar
Lean Manufacturing - Apa itu Lean Six Sigma
7 pemborosan dalam Lean umumnya menggunakan kata atau akronim TIMWOOD agar mempermudah mengingat 7 pemborosan. Dari ke 7 (tujuh) pemborosan (dalam bahasa Inggris: Waste) adalah produksi berlebih dapat dikategorikan sebagai pemborosan terburuk karena pada prinsip dasar sistem Toyota JIT, itu mencakup semuanya.
Prinsip dasar Just In Time (JIT) adalah salah satu cara untuk mengingkatkan keuntungan juga kemampuan perusahaan secara terus menerus dalam merespon perubahan melalui pengurangan aktivitas tidak bernilai (Non Value Added). Dalam pengertian lebih luasnya, JIT adalah suatu filosofi tepat waktu yang memusatkan pada kegiatan diperlukan tanpa menghilangkan mutu produk. Ini juga bagian dari bagaimana cara meningkatkan produktivitas kerja karyawan, dimana ketika produktivitas meningkat tentu akan meningkatkan laba / margin bisnis. Meningkatkan produktivitas merupakan hal yang harus dilakukan melalui continuous improvement (Kaizen) dengan melibatan seluruh pegawai sehingga produktivitas terjaga tentu cara tersebut sangat penting.Penerapan lean manufacturing di perusahaan jasa maupun layanan tentu harus mengacu pada konsep dasar lean tersebut. Akan tetapi tidak harus mencontoh persis seperti perusahaan atau manufaktur yang menerapkan lean manufacturing, karena jika hanya mengikuti contoh-contoh perusahaan tersebut belum tentu akan sesuai dengan kondisi dari organisasi sendiri.
Pendekatan konsep dasar lean manufacturing terutama pada perbaikan proses produksi dengan menggunakan metode ataupun konsep-konsep dasar manajemen mutu serta JIT dapat dikatakan sebagai pilar pendukung dari konsep dasar lean tersebut.Tentu saja prinsip Lean Manufacturing seiring perkembangannya mengalami penyesuaian agar dapat menutupi kekurangan sebelumnya. Kekurangan-kekurangan tersebut sebenarnya bukan karena sistem akan tetapi cara penerapannya hanya mengambil contoh perusahaan yang menerapkan lean manufacturing tanpa melibatkan lean dalam Hoshin kanri maupun strategi organisasi dimana ini seharusnya menjadi kelebihan perusahaan dalam meningkatkan profitabilitasnya.
Kelebihan dan kekurangan lean manufacturing dalam menciptakan aktivitas bernilai tambah (Value Added) memang tidak dapat dipungkiri akan berdampak kepada profitabiltas perusahaan oleh karena itu untuk lebih menaikan pendapatan dalam menghilangkan pemborosan (waste) perusahaan adalah membuat sinergi dua metode perbaikan untuk operasional yaitu lean manajemen dan six sigma. Metodologi Six Sigma didefinisikan oleh 5 langkah DMAIC. DMAIC adalah akronim untuk Define - Measure - Analyze - Improve - Control. Six Sigma itu sendiri merupakan seperangkat teknik dan alat untuk perbaikan proses. Ini diperkenalkan oleh insinyur Bill Smith saat bekerja di Motorola pada tahun 1986. 6 Sigma bertujuan untuk meningkatkan kualitas output suatu proses dengan mengidentifikasi dan menghilangkan penyebab cacat dan meminimalkan variabilitas dalam proses manufaktur dan bisnis. Ini menggunakan seperangkat metode manajemen mutu (TQM), terutama metode statistik empiris, serta menciptakan infrastruktur khusus karyawan di dalam organisasi yang ahli dalam metode ini.Six Sigma dapat dikatakan sebagai salah satu strategi meningkatkan pendapatan perusahaan karena terfokus pada peningkatan kepuasan pelanggan, yang mendefinisikan karakteristik dari sebuah produk atau jasa dalam memenuhi kebutuhan pelanggan (internal ataupun eksternal).
Lalu apa itu Lean Six Sigma Manajemen Lean dan Six Sigma adalah dua konsep yang memiliki metodologi dan alat serupa. Kedua program tersebut dipengaruhi oleh Jepang, namun keduanya merupakan dua program yang berbeda. Manajemen lean difokuskan untuk menghilangkan pemborosan dan memastikan efisiensi sementara fokus Six Sigma adalah pada menghilangkan cacat dan mengurangi variabilitas operasional.Akan tetapi jika kedua metode ini disinergikan maka lean Six Sigma akan menjadi metodologi yang tepat karena mengandalkan upaya tim kolaboratif untuk meningkatkan kinerja dengan menghilangkan pemborosan secara sistematis dan mengurangi variasi. Tentu sinergi lean manufacturing / lean enterprise dan Six Sigma bertujuan untuk menghilangkan 8 jenis pemborosan (muda). Pemborosan (waste) yang dimaksud:
- Defects.
- Over-Production.
- Waiting.
- Non-Utilized Talent.
- Transportation.
- Inventory.
- Motion.
- Extra-Processing.
Kaizen 5S inilah yang menjadi bagian dari perbaikan secara terus menerus. 5S dalam metodologi organisasi dan 5S housekeeping mengacu yang mengacu pada 5 langkah secara berurutan memungkinkan terjadinya penguatan praktek lean six sigma di perusahaan layanan atau jasa.
Lean Manufacturing dan Six sigma jika disinergikan dalam lean six sigma akan menjadi metode juga strategi yang sangat tepat sebagai prinsip utama untuk menggerakan roda bisnis perusahaan, terutama ketika menghadapi persaingan seperti sekarang ini. Tujuan dan manfaat lean six sigma jika diterapkan dengan komitmen stakeholders tanpa meninggalkan prinsip dasar dari lean six sigma melalui strategi kaizen dan penerapan 5S di perusahaan maka akan memberikan manfaat besar dalam meningkatkan laba / margin bisnis. Akan tetapi hal tersebut tidak akan menjadi manfaat ketika tujuannya hanya untuk mengikuti dan mencontoh tanpa mengetahui kondisi organisasi. Perusahaan maupun pabrik yang menerapkan lean six sigma pada proses operasional manufaktur tentu akan menghadapi banyak kendala, akan tetapi kendala merupakan opportunity untuk melakukan perbaikan secara terus menerus melalui kegiatan kaizen. Dimana kaizen adalah bagian penting penyelesaian masalah (problem solving) dengan metode ilmian seperti DMAIC, PDCA Cycle, dll. Kendala terbesar dalam penerapan lean six sigma yaitu kurang ikutsertanya manajemen yang menjadikan konsep lean sebatas permintaan pelanggan.Artikel terkait
Gallery Lean Six Sigma Adalah
A Simple Explanation Of Six Sigma
Wooc Lmbb Sample The Council For Six Sigma Certification
Data Collection Plan Template Example
What Is Sipoc How To Use A Sipoc Diagram Projectmanager Com
Six Sigma 3 4 Dpmo Why Quality Gurus
Dmaic The 5 Phases Of Lean Six Sigma Goleansixsigma Com
Pest Analysis Lean Six Sigma Training Guide Copy
9 Process Improvement Methodologies To Streamline Your Business
The Six Sigma Dmaic Process And Key Outputs 19 Download
Black Belt Certification International Association For Six
Lean Six Sigma Itu Mengurangi Biaya Bukan Orang Jangan
Lean Six Sigma Savings And Benefits
Lean Manufacturing Dan Six Sigma Adalah Filosofi Dasar Yang
Yellow Belt Lean Six Sigma Institute
Pdf Download Lean Six Sigma Quickstart Guide The Simplified
0 Response to "Lean Six Sigma Adalah"
Post a Comment