Perusahaan Multinasional Di Indonesia



Gerakan Anti Sedotan Plastik Yang Kian Gencar Di Indonesia

Perusahaan Multinasional : Pengertian, Ciri dan Contohnya

Definisi Perusahaan Multinasional

Akuntansilengkap – Tahukah kamu, mayoritas Perusahaan multinasional banyak membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat, dengan gaji tinggi dan teknologi maju di suatu Negara, yang tidak akan memakai, atau mempunyai hasil suatu produk perusahaan tersebut. sumber.

Lalu apa itu perusahaan multinasional, bagaimana ciri-ciri nya, dan apa saja contoh perusahaan multinasional di Indonesia?

Kita akan sangat mudah mengenali apa itu perusahaan nasional di sekitar kita.

Pengertian Perusahaan Multinasional

Perusahaan multinasional (Multinational company/MNC) adalah suatu perusahaan besar yang biasanya berada di Negara maju dan memiliki anak perusahaan di berbagai Negara lain, biasanya di Negara berkembang.

Karena perusahaan ini menjalankan bisnisnya di berbagai Negara maka sifat usahanya mendunia. Sehingga dapat memiliki pengaruh yang kuat terhadap kondisi politik global.

Pada umumnya di berbagai Negara, perusahaan tersebut dikembangkan sebagai perseroan terbatas. Akan tetapi sahamnya dikuasai oleh perusahaan induk. Saham perusahaan tersebut tidak diperjual-belikan di pasar saham lokal.

Sebagai akibat dari model kepemilikannya tersebut, keseluruhan operasi kebijakan perusahaan tergantung pada kebijakan perusahaan induk dan beberapa pengurus perusahaan harus berasal dari perusahaan induk.

Perusahaan multinasional menjadi semakin penting peranannya di Negara  semenjak berakhirnya perang dunia kedua. Pada mulanya perusahaan multinasional berasal dari Amerika Serikat yang menjalankan operasinya ke berbagai Negara seperti Jepang, Negara di eropa dan juga Australia dan New Zealand.

Semenjak tahun 1960-an, perusahaan multinasional bukan saja hanya milik Amerika Serikat tetapi juga milik Jepang,Eropa, dan beberapa Negara maju lainnya dan mulai menjalankan operasinya ke Negara berkembang di Asia, Afrika, dan Amerika Latin. Perkembangan ini merupakan salah satu faktor yang mewujudkan era globalisasi dalam kegiatan perekonomian dunia.

Baca:

Ciri Perusahaan Multinasional

Sebuah perusahaan dapat dikategorikan sebagai perusahaan Multinasional jika memiliki ciri-ciri sebagai berikut :

  1. Membentuk cabang-cabang di luar negeri
  2. Lingkup kegiatan income generating (perolehan pendapatan) perusahaan melampaui batas batas Negara
  3. Perdagangan perusahaan multinasional kebanyakan terjadi didalam ruang lingkup mereka sendiri, walaupun antar Negara
  4. Kontrol terhadap teknologi dan modal sangat diutamakan. Karena perusahaan ini sangat membutuhkan teknologi informasi dan modal yang kuat untuk menjalankan bisnisnya di berbagai Negara
  5. Pengembangan sistem manajemen dan distribusi yang melintasi batas batas Negara, terutama sistem modal ventura, license, dan franchise
  6. Cenderung memilih usaha tertentu, biasanya usaha manufaktur
  7. Visi dan strategi yang digunakan untuk produksi biasanya bersifat mendunia
  8. Untuk menjalankan usahanya biasanya perusahaan multinasional merekrut karyawan dari warga Negara setempat

Perusahaan multinasional juga memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan.

Kelebihan perusahaan multinasional

Kelebihan kelebihan yang dimilik perusahaan multinasional adalah :

  1. Menambah devisa Negara melalui penanaman modal  pada bidang ekspor
  2. Mengurangi kebutuhan devisa untuk kegiatan import pada sektor industri
  3. Memodernisir industri
  4. Ikut mendukung pembangunan nasional, dan
  5. Dapat meningkatkan penghasilan masyarakat
  6. Membantu memenuhi kebutuhan masyarakat

Kekurangan perusahaan multinasional

Beberapa kekurangan perusahaan multinasional diantaranya:

  1. Bisa mematikan perusahaan lokal

Perusahaan multinasional yang ada pada suatu Negara dapat mematikan perusahaan lokal yang sedang berkembang di Negara tersebut.

Beresiko menciptakan monopoli pasar yang tidak sehat

Karena kekuatan dana atau modal yang besar dari perusahaan multinasional, maka mereka mampu untuk memonopoli suatu industri.

Perusahaan multinasional akan mengembalikan keuntungan kepada para pemilik modal di Negara asal mereka. Sehingga keuntungan bagi Negara tuan rumah yang dijadikan tempat untuk pemasaran mereka relatif kecil.

  1. Dampak terhadap budaya dan sosial

Kelemahan perusahaan multinasional lain adalah banyak perusahaan asing yang dapat merusak citra budaya dan sosial setempat. Termasuk perusahaan multinasional yang dapat merubah gaya berpakaian dan makanan tradisional masyarakat setempat.

  1. Kualitas kesehatan dan keselamatan pekerja yang rendah

Perusahaan sering dianggap tidak begitu memikirkan keselamatan dan kesehatan pekerjanya di Negara-Negara yang  memiliki peraturan dan undang-undang yang tidak terlalu ketat. Misalnya, keselamatan para pekerja tambang yang rendah.

  1. Dapat menyebabkan kerusakan lingkungan

Perusahaan multinasional biasanya ingin berproduksi dengan cara yang efisien dan dengan biaya yang sekecil mungkin. Tidak jarang cara itu mereka lakukan dengan cara yang tidak ramah lingkungan. Seperti membuang limbah mereka tanpa mengolahnya terlebih dahulu.

  1. Pekerja yang disediakan berketerampilan rendah

Pekerjaan yang disediakan oleh perusahaan multinasional bagi pekerja lokal kebanyakan merupakan pekerjaan yang sifatnya cenderung pekerjaan kasar dan kurang terampil, sehingga memiliki penghasilan yang rendah. Sementara pekerja ekspatriat dari luar negeri di posisikan untuk tingkat senior dan terampil.

Penggunaan pekerja yang kurang terampil akan sangat menguntungkan perusahaan multinasional akan tetapi sangat merugikan pekerja dan masyarakat setempat.

Contoh Perusahaan Multinasional di Indonesia

1. Google

Google merupakan sebuah mesin pencari yang sangat terkenal di seluruh dunia. Google juga merupakan perusahaan multinasional asal Amerika Serikat yang memberikan layanan internet seperti mesin pencari, periklanan daring, komputasi web, dan perangkat lunak yang berhasil mengoperasikannya di seluruh penjuru dunia, termasuk di Indonesia.

2. KFC

KFC merupakan perusahaan waralaba yang berasal dari Yum! Brand,inc ini mulai dikenal dan menjadi salah satu brand makanan favorit di Indonesia. KFC pertama kali didirikan di Louisville, Amerika Serikat.

Kentucky asal Amerika Serikat ini sebenarnya didirikan pertama kali oleh Col. Harland Sanders. Produksi ayam goreng merupakan salah satu produk KFC yang paling dikenal. Di Indonesia sendiri, KFC mulai memasuki pasaran Indonesia sejak tahun 1979.

3. Levi

Levi merupakan perusahaan yang memproduksi celana jeans. Daerah pemasarannya telah sampai ke berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia. Perusahaan Levi telah terbentuk sejak 1880 oleh Levi Strauss, di Genoa, Italia.

Celana Levi dulu biasa digunakan oleh angkatan laut. Celana ini juga mendapat julukan bleu de Geunes yang merupakan arti dari biru genoa. Levi kini juga telah memiliki ribuan pekerja di berbagai Negara.

4. Epson

Epson merupakan perusahaan multinasional dari jepang yang ada di Indonesia. Epson mejadikan Indonesia sebagai pusat daerah operasi mereka. Epson sebenarnya merupakan anak dari perusahaan ternama yaitu Seiko.

Perusahaan ini merupakan perusahaan multinasional yang bergerak di bidang elektronik dimana Epson berperan sebagai produsen yang memproduksi printer, scanner, desktop computer dan dot matrix. Epson memiliki kantor pusat di daerah Suwa, Jepang.

5. Semen Indonesia

Semen Indonesia adalah perusahaan BUMN pertama di Indonesia yang sudah memiliki status Multinational Corporation. BUMN ini telah berhasil mengakuisisi perusahaan-perusahaan asing dan berhasil menjalankan operasinya di ASEAN dan Asia Selatan.

6. Garuda Food

Garuda Food merupakan perusahaan yang memproduksi berbagai jenis makanan dan snack. Hasil produksi dari Garuda Food telah berhasil memasuki pasar di berbagai Negara. Garuda Food juga telah berhasil melakukan ekspansi perusahaan mereka dengan mengakuisisi pabrik gula Fuhua Jingjiang Yonghe.

7. Freeport Indonesia

Freeport Indonesia merupakan perusahaan yang melakukan penambangan, pemrosesan, dan melakukan eksplorasi terhadap bijih yang mengandung emas, perak, tembaga. Perusahaan ini menjalankan operasinya di dataran tinggi Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua, Indonesia.

Freeport Indonesia merupakan perusahaan multinasional karena telah memasarkan output mereka berupa konsentrat yang mengandung  tembaga, emas, dan perak ke seluruh dunia.

 8. Unilever Indonesia

Unilever Indonesia merupakan anak dari perusahaan Unilever. Unilever Indonesia merupakan perusahaan multinasional dengan banyak kantor dan cabang di penjuru dunia. Hampir seluruh produk rumah tangga dan produk kecantikan diproduksi oleh Unilever sehingga perusahaan ini sangat dikenal oleh masyarakat.A

Gallery Perusahaan Multinasional Di Indonesia

Multinational Company Sticky Notes

Kemenko Pmk Dorong Perusahaan Multinasional Menambah Jumlah

Telkom Indonesia Wikipedia

10 Perusahaan Multinasional Yang Sedang Membuka Lowongan Qerja

Investasi Perusahaan Multinasional Di Indonesia

Multinational Corporation Mnc Pengertian Hingga Imbasnya

Korporasi Dunia Yang Memutuskan Hengkang Dari Indonesia

Perusahaan Multinasional Yang Hengkang Dari Indonesia

Tanggung Jawab Perusahaan Multinasional Dalam Kebakaran

Berita Pajak Ini Trik Google Hindari Bayar Pajak

Inilah 21 Perusahaan Indonesia Dengan Predikat Tempat Kerja

Lebanese Tag All Contoh Perusahaan Multinasional Adalah

Bl 6 044 Peranan Perusahaan Multinasional Dalam Pembangunan Negara Sedang Berkembang Dan Implikasinya Di Indonesia Dr Sumantoro Alumni

Nita Evita Amelia Perusahaan Multinasional

Lebanese Tag All Contoh Perusahaan Multinasional Adalah

Abstrak Widyatama Repository

Santos Ltd Perusahaan Multinasional Yang Menyokong

Mega Career Expo Jakarta Pameran Bursa Kerja Perusahaan

Sejarah Populer Tentang Penanaman Modal Asing Pma Di

Eksposur Nilai Tukar Dolar Us Pada Perusahaan


0 Response to "Perusahaan Multinasional Di Indonesia"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel